Lou Williams menyumbangkan 21 poin dan delapan assist saat menggantikan pemain bintang Trae Young yang cedera, untuk membawa Atlanta Hawks mencatat kemenangan 110-88 atas tim tamu Milwaukee Bucks, Selasa malam waktu setempat, sehingga kedudukan final Wilayah Timur menjadi 2-2.
Bogdan Bogdanovic memasukkan enam lemparan tiga angka ketika menambahkan 20 poin untuk unggulan keenam Hawks yang tak pernah tersalip dan sempat unggul sampai selisih 25 poin.
Saat Young menepi pada gim keempat karena cedera kaki kanannya, unggulan ketiga Bucks kehilangan bintangnya manakala MVP NBA dua kali Giannis Antetokounmpo mengalami masalah pada lutut kirinya pada kuarter ketiga dan tak kembali lagi ke lapangan.
Antetokounmpo membukukan 14 poin dan delapan rebound dalam 24 menit sebelum keluar pada 7 menit 14 detik tersisa periode ketiga.
Gim kelima akan dimainkan Kamis malam waktu setempat di kandang Bucks di Milwaukee.
Clint Capela mempersembahkan 15 poin untuk Hawks sebelum meninggalkan lapangan pada 3 menit 28 detik terakhir kuarter keempat setelah hidungnya disikut oleh pemain Milwaukee Bucks Sam Merrill. Kevin Huerter juga mencetak 15 poin untuk Atlanta.
Jrue Holiday mengemas 19 poin dan sembilan assist, sedangkan Khris Middleton membuat 16 poin dan delapan rebound untuk Bucks yang hanya memasukkan 8 dari total 39 lemparan tiga angka yang dilepaskannya dan mencatat total efektivitas lemparan 39,3 persen.
Antetokounmpo dipapah meninggalkan lapangan oleh adiknya, Thanasis, setelah kesakitan.
Antetokounmpo cedera ketika tengah melancarkan alley-oop melewati Capela. Antetokounmpo terlalu keras mendaratkan lututnya setelah melepaskan alley-oop itu. Dia jatuh ke lantai dengan menahan sakit sambil memegang lututnya. Dia lalu tertindih oleh Capela setelah memasukkan bola ke dalam basket.
Young cedera pada gim ketiga Minggu malam lalu manakala tak sengaja menginjak kaki seorang ofisial.
Cam Reddish mempersembahkan 12 poin dan Danilo Gallinari mengemas 10 poin untuk Atlanta yang memiliki efektivitas lemparan 50 persen dan berhasil pada 13 dari 38 lemparan tiga angka.
Basket yang dikemas Capela saat Antetokounmpo masih kesakitan memicu Hawks melesat 17-2 untuk memimpin 77-54 dalam 3 menit 18 detik terakhir kuarter ketiga. Bogdanovic memasukkan tiga lemparan tiga angka ketika melesat dalam selisih itu.
Lemparan tiga angka Reddish pada 29,7 detik terakhir memperlebar keunggulan Atlanta menjadi 87-62 saat memasuki kuarter keempat.
Reddish dan Huerter berhasil dalam jangka 13 detik periode terakhir untuk mengubah kedudukan 104-80 ketika waktu tersisa 4 menit 20 detik. Dan ini mendorong pelatih Milwaukee Mike Budenholzer menarik Holiday dan Middleton sebagai persiapan menghadapi gim kelima, demikian laporan Reuters.
Baca juga: James Harden bakal absen bela Nets di gim ketiga playoff NBA karena pahanya
Baca juga: Hawks sikat 76ers di gim pertama semifinal NBA Wilayah Timur, begini jalannya pertandingan
COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2021
Bogdan Bogdanovic memasukkan enam lemparan tiga angka ketika menambahkan 20 poin untuk unggulan keenam Hawks yang tak pernah tersalip dan sempat unggul sampai selisih 25 poin.
Saat Young menepi pada gim keempat karena cedera kaki kanannya, unggulan ketiga Bucks kehilangan bintangnya manakala MVP NBA dua kali Giannis Antetokounmpo mengalami masalah pada lutut kirinya pada kuarter ketiga dan tak kembali lagi ke lapangan.
Antetokounmpo membukukan 14 poin dan delapan rebound dalam 24 menit sebelum keluar pada 7 menit 14 detik tersisa periode ketiga.
Gim kelima akan dimainkan Kamis malam waktu setempat di kandang Bucks di Milwaukee.
Clint Capela mempersembahkan 15 poin untuk Hawks sebelum meninggalkan lapangan pada 3 menit 28 detik terakhir kuarter keempat setelah hidungnya disikut oleh pemain Milwaukee Bucks Sam Merrill. Kevin Huerter juga mencetak 15 poin untuk Atlanta.
Jrue Holiday mengemas 19 poin dan sembilan assist, sedangkan Khris Middleton membuat 16 poin dan delapan rebound untuk Bucks yang hanya memasukkan 8 dari total 39 lemparan tiga angka yang dilepaskannya dan mencatat total efektivitas lemparan 39,3 persen.
Antetokounmpo dipapah meninggalkan lapangan oleh adiknya, Thanasis, setelah kesakitan.
Antetokounmpo cedera ketika tengah melancarkan alley-oop melewati Capela. Antetokounmpo terlalu keras mendaratkan lututnya setelah melepaskan alley-oop itu. Dia jatuh ke lantai dengan menahan sakit sambil memegang lututnya. Dia lalu tertindih oleh Capela setelah memasukkan bola ke dalam basket.
Young cedera pada gim ketiga Minggu malam lalu manakala tak sengaja menginjak kaki seorang ofisial.
Cam Reddish mempersembahkan 12 poin dan Danilo Gallinari mengemas 10 poin untuk Atlanta yang memiliki efektivitas lemparan 50 persen dan berhasil pada 13 dari 38 lemparan tiga angka.
Basket yang dikemas Capela saat Antetokounmpo masih kesakitan memicu Hawks melesat 17-2 untuk memimpin 77-54 dalam 3 menit 18 detik terakhir kuarter ketiga. Bogdanovic memasukkan tiga lemparan tiga angka ketika melesat dalam selisih itu.
Lemparan tiga angka Reddish pada 29,7 detik terakhir memperlebar keunggulan Atlanta menjadi 87-62 saat memasuki kuarter keempat.
Reddish dan Huerter berhasil dalam jangka 13 detik periode terakhir untuk mengubah kedudukan 104-80 ketika waktu tersisa 4 menit 20 detik. Dan ini mendorong pelatih Milwaukee Mike Budenholzer menarik Holiday dan Middleton sebagai persiapan menghadapi gim kelima, demikian laporan Reuters.
Baca juga: James Harden bakal absen bela Nets di gim ketiga playoff NBA karena pahanya
Baca juga: Hawks sikat 76ers di gim pertama semifinal NBA Wilayah Timur, begini jalannya pertandingan
COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2021