Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo melalui video ucapan peringatan HUT Ke-77 RI mengajak masyarakat menggelorakan semangat kemerdekaan dengan bersatu dan bersinergi mewujudkan harapan untuk bersama pulih lebih cepat, bangkit lebih kuat menuju Indonesia maju.

Dalam video yang diunggah melalui Instagram pribadi Kapolri @listyosigitprabowo, Rabu, jenderal bintang empat itu mengatakan perjalanan sejarah Bangsa Indonesia dalam meraih kemerdekaan merupakan hasil perjuangan seluruh elemen masyarakat yang dipersatukan dengan tekad dan semangat yang kuat.

Ia juga mengajak seluruh elemen bangsa untuk senantiasa menggelorakan semangat perjuangan agar dapat menjadi fondasi yang kokoh untuk menghadapi berbagai tantangan ke depan dan melanjutkan pembangunan.

“Dirgahayu Republik Indonesia, ayo kita bersatu, ayo kita bersinergi dalam mewujudkan harapan untuk bersama pulih lebih cepat, bangkit lebih kuat menuju Indonesia maju,” kata Sigit.
 

Pada hari yang sama, Kapolri bersama Ketua Kesatuan Gerak Bhayangkari Yulianti Sigit Prabowo menghadiri Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi di Istana Merdeka Jakarta.

Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih di Halaman Istana Merdeka berlangsung khidmat. Semua tamu undangan, tidak hanya yang berada di halaman Istana Merdeka, namun juga di seluruh kompleks Istana Kepresidenan berdiri dengan sikap sempurna saat Sang Saka Merah Putih dinaikkan.

Sementara itu di Markas Besar (Mabes) Polri juga mengadakan Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih di Lapangan Bhayangkara, namun kegiatan tersebut tertutup tidak untuk diliput oleh media.
 

Menurut Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabagpenum) Divisi Humas Polri Kombes Pol. Nurul Azizah mengatakan pembatalan liputan upacara 17 Agustus di Mabes Polri telah disampaikan melalui grup obrolan resmi wartawan Mabes Polri.

"Ada (upacara) tapi tidak ada peliputan karena upacara hanya yang ditunjuk," ujar Nurul, lewat pesan WhatsApp.

Adapun tema peringatan HUT Ke-77 RI "Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat" menjadi momentum untuk segera kembali melanjutkan pembangunan nasional.



Baca juga: Waketum MUI Anwar Abbas apresiasi Kapolri bongkar kasus Brigadir J sampai ke akar

Pewarta: Laily Rahmawaty

Editor : Moh Ponting


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2022