Ambon (Antara Maluku) - Direktorat Jenderal (Ditjen) Pendidikan Tinggi (Dikti) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menyetujui status Fakultas Kedokteran Universitas Pattimura (Unpatti) Ambon, setelah program pendidikan kedokteran dibuka sejak 23 Juli 2008.

Rektor Unpatti Ambon Prof. Dr. Thomas Pentury di Ambon, Senin, mengatakan, peningkatan status tersebut berdasarkan surat Dirjen Dikti Djoko Santoso No.1109/E/C/2012 tertanggal 30 Agustus 2012.

"Jadi Dirjen Dikti tidak keberatan dengan usulan peningkatan status program pendidikan kedokteran menjadi fakultas kedokteran," ujarnya.

Persetujuan ini pun berdasarkan kajian terhadap naskah akademik yang disampaikan rektorat Unpatti Ambon.

"Kami akan menyampaikan persetujuan Dirjen Dikti tersebut kepada Gubernur Maluku, Karel Albert Ralahalu yang mendorong peningkatan status tersebut dijadwalkan diresmikan 26 September 2012," kata Rektor.

Peningkatan status fakultas kedokteran dari program pendidikan dengan SK No.319/Un/ SK/2012 tertanggal 17 September 2012.

Terkait itu, Rektor Unpatti mengapresiasi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono yang mendorong percepatan status fakultas kedokteran di perguruan tinggi negeri setempat saat peresmian patung pahlawan nasional Johanis Leimena di Ambon 9 Juni 2012.

"Kami menghaturkan terima kasih kepada Kepala Negara yang merespons pengajuan proposal ke Kementerian Pendidikan Nasional," katanya.

Kepala Negara menindaklanjutinya dengan mengarahkan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan M.Nuh agar meningkatkan status Program Pendiddikan Kedokteran menjadi Fakultas Kedokteran.

"Sekiranya persyaratannya sudah terpenuhi tolong dipercepat status Fakultas Kedokteran guna menjawab keterbatasn tenaga medis di Maluku,"tuturnya.

Saat ini program pendidikan kedokteran Unpatti didukung tenaga pengajar dari Universitas Hassanudin, Universitas Airlangga dan Universitas Gajah Mada (UGM).

Sampai saat ini, sedikitnya ada 260 mahasiswa yang telah menjalani kuliah program pendidikan kedokteran Unpatti Ambon.

Tahun 2011/2012 dijaring 60 mahasiswa.

Pewarta: Lexy Sariwating

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2012