Sejumlah warga Ternate, Maluku Utara (Malut) mengapresiasi program Polda Maluku Utara melalui Bidang Hubungan Masyarakat bersama Jurnalis berbagi takjil untuk buka puasa kepada masyarakat Kota Ternate di bulan Ramadhan 1446 Hijriah.

Salah seorang pengendara roda dua Haryanto di Ternate, Jumat, menyatakan, menu takjil di depan Mapolda Malut dapat digunakan untuk keluarga berbuka saat bulan suci Ramadhan.

Pemberian takjil yang dibagikan oleh jajaran Polda Maluku Utara dan para awak media.

Hal yang sama juga disampaikan Rafli yang mengucapkan terima kasih atas menu buka puasanya.

Kegiatan bagi-bagi takjil itu dilakukan secara serentak seluruh Indonesia, dan diikuti oleh seluruh Polda dan Polres jajaran termasuk Polda Maluku Utara.

Ratusan paket takjil disiapkan dan langsung dibagikan kepada masyarakat oleh personel Polda Maluku Utara dan Jurnalis kepada masyarakat terutama para pengguna jalan raya yang melintasi Jalan Kapitan Pattimura, Kelurahan Kalumpang, Kota Ternate.

Salah seorang warga Kota Ternate lainnya, Asrul mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada jajaran Polda Maluku Utara atas pemberian menu takjil buka puasa tersebut.

Selain bagi-bagi takjil, Polda Maluku Utara dan Jurnalis juga melaksanakan buka puasa bersama yang berlangsung di Aula Kieraha bersama-sama dengan Wakapolda Maluku Utara dan para Pejabat Utama Polda Maluku Utara.

Kabid Humas Polda Maluku Utara Kombes Pol. Bambang Suharyono mengungkapkan pentingnya menjalin hubungan yang baik antara Kepolisian dan media.

Menurutnya, sinergi antara Polri dan media sangat vital dalam menyampaikan informasi yang akurat dan bermanfaat bagi masyarakat, serta membangun kesadaran akan pentingnya keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat.

Ia berharap melalui silaturahmi dan buka puasa bersama ini dapat menjadi momentum untuk semakin memperkuat sinergi media dan Polda Maluku Utara khususnya Bidang Humas.

 

Pewarta: Abdul Fatah

Editor : Daniel


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2025