Ambon (Antara Maluku) - Ketua Panitia pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran Ke-XXVI Tingkat Provinsi Maluku, M. Husni menyatakan pihaknya bertekad bebas korupsi dalam menyelenggarakan kegiatan keagamaan tersebut, itu yang dipusatkan di Kabupaten Seram Bagian Barat.

"Kami bertekad bebas korupsi dan transparan," kata Husni yang juga Wakil Bupati Seram Bagian Barat, di Ambon, Kamis.

Ia mengungkapkan, anggaran sebesar Rp14 miliar untuk pelaksanaan MTQ Provinsi Maluku tahun ini bersumber dari APBD Kabupaten SBB, bantuan pemerintah provinsi dan bantuan pihak lain.

"Panitia pengelolah anggaran harus dapat mempertanggungjawabkan dana sebesar itu, terutama setiap pengeluaran, jangan coba-coba `markup` atau menambah item di luar yang sudah ditetapkan, karena akan menjadi temuan," katanya.

Husni mengatakan, Kejaksaan Negeri SBB sudah memberikan peringatan dan arahan kepada panitia supaya anggaran yang digunakan harus betul-betul dimanfaatkan sesuai peruntukannya. Kalau misalnya harga barang Rp3.000 harus dipertanggungjawabkan sebesar itu.

"Kami terbuka dan siap diperiksa, apalagi Kajari SBB sudah memberikan peringatan kepada pantia supaya anggaran yang digunakan harus betul-betul dimanfaatkan sesuai peruntukannya," ujarnya.

Karena itu, diharapkan kepada semua anggota panitia supaya anggaran yang disediakan itu dapat dimanfaatkan dengan baik sesuai dengan peraturan pengelolaan keuangan.

"Anggaran MTQ Provinsi Maluku bukan dana hibah tetapi dana APBD, itu dialokasikan untuk kegiatan rutin pada bagian Kesra Setda Kabupaten SBB dan setiap aitem anggaran sudah dimasukan dalam DPA sehingga dibagi habis," ujar Husni.

Pertanggungjawaban, tambah Husni, tidak boleh keluar dari anggaran yang sudah ditetapkan karena sistem komputerisasi akan menolaknya dan bedanya dengan dana hibah, itu masuk ke rekening Bendahara MTQ dan anggaran baru bisa dikeluarkan setelah ada proposal yang masuk.

"Jangan coba-coba pertanggungjawaban di luar anggaran yang sudah ditetapkan karena sistem komputerisasi akan menolaknya dan uang yang tidak terpakai habis harus dikembalikan," katanya.

Disinggung persiapan, menurut Husni persiapan pelakasanaan MTQ Ke-XXVI Tingkat Provinsi Maluku sudah mencapai 100 persen. Karena itu, para khafilah sudah mulai berdatangan, lebih awal khafilah dari Kabupaten Kepulauan Aru, dan khafilah dari Kabupaten Buru Selatan (Bursel).

"Saya memastikan Gubernur Said Assagaff akan membuka secara resmi pelaksanaan MTQ Tingkat Provinsi Maluku, di Gedung Kantor Bupati Kabupaten SBB, pada Sabtu (16/5), pukul 20.00 WIT," ujarnya.

Pewarta: Rofinus E, Kumpul

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2015