Ternate, 1/6 (Antara Maluku) - Universitas Khairun (Unkhair) Ternate, Maluku Utara pada tahun ajaran 2016 mendapatkan jatah kuota beasiswa bidikmisi sedikit, turun jika dibandingkan dengan tahun lalu.

"Kami berupaya secepat mungkin melakukan pertemuan dengan Dirjen Dikti agar bisa menaikkan kuota bidikmisi bisa didongkrak sesuai kebutuhan mahasiswa baru," kata Pembantu Rektor III bidang Kemahasiswaan Ramly Rasid, ST,MT di Ternate, Rabu.

Tahun ini Unkhair mendapat kuota 260 mahasiswa, jauh di bawah kuota tahun 2015 yang mencapai 1.150 mahasiswa.

Ramly mengungkapkan, ada regulasi baru mengenai bidikmisi yang mengatur besarab kuota penerima 10 persen dari total jumlah mahasiswa baru. Jika aturan ini diberlakukan sebagaimana mestinya, maka dipastikan kuota beasiswa bidikmisi untuk mahasiswa Unkhair mengalami kenaikan.

Besaran beasiswa bidikmisi untuk setiap mahasiswa penerima sebesar Rp6 juta, terdiri dari biaya hidup Rp3,6 juta dan sisanya biaya pendidikan.

"Untuk biaya hidup diberikan per semester sebesar Rp1,8 juta. Sementara untuk biaya pendidikan langsung masuk di PNDP Unkhair. Biaya pendidikan itu juga berpatokan dengan Uang Kuliah Tunggal (UKT) yang berlaku di kampus," kata Ramly.

Pewarta: Abdul Fatah

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2016