Ambon, 5/9 (Antara Maluku) - Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI Doni Monardo menerima kontingen Bela Diri Militer Yong Moodo Kodam XVI/Pattimura, yang telah mengikuti pertandingan di Kejurnas Kasad Cup Ke-7 Tahun 2017 di GOR Moh. Toha, Dinas Jasmani Angkatan Darat, Cimahi, Jawa Barat.

Siaran pers yang diterima Antara, Selasa, menyebutkan, penerimaan kontingen tersebut dilaksanakan dengan upacara penyambutan oleh segenap pejabat dan prajurit, bertempat di Ruang Lobi, Makodam Pattimura di Ambon.

Dalam pengarahannya, Pangdam mengucapkan terima kasih kepada pelatih dan kontingen yang telah berusaha maksimal dan berjuang keras dalam persaingan yang sangat ketat sehingga berhasil menduduki peringkat ke-3 dari 42 kontingen, perwakilan Kodam seluruh Indonesia, Kostrad, Kopassus dan juga Pengda Provinsi.

"Teruslah berlatih, berlatih dan berlatih untuk meraih prestasi, hindari pelanggaran dan jangan bersikap arogan dan jangan sombong meskipun memiliki kemampuan dalam seni bela diri. Apabila berlatih dengan keras maka prestasi akan diperoleh," katanya.

Dijelaskan, tingkat persaingan pada Piala Kasad Cup ke 7 tahun ini ketat sekali, sehingga tidak mudah menjadi juara.

"Meskipun pada Kejurnas Bela Diri Militer Yong Moodo Kasad Cup tahun ini kita sudah dapat meraih prestasi yang membanggakan, tapi kita harus terus berlatih agar ke depan Kodam XVI/Pattimura mampu meraih prestasi yang lebih baik lagi dan bahkan bila perlu mampu meraih juara pertama," kata Pangdam.

"Hasil ini kita jadikan sebagai titik tolak dan acuan untuk membentuk dan membina atlet BDM Yong Moodo yang lebih berkualitas, lebih tahan mental, lebih tangguh dan lebih militan untuk menghadapi event ke depan baik lingkup nasional maupun internasional," tambahnya.

Pewarta: Jimmy Ayal

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2017