Desa Mahia di Kecamatan Tobelo Tengah, Kabupaten Halmahera Utara, Maluku Utara resmi dilaunching sebagai desa sadar jaminan sosial ketenagakerjaan oleh BPJS ketenagakerjaan bersama pemerintah daerah Kabupaten Halmahera Utara.

Kegiatan yang berlangsung di halaman kantor desa Mahia, Selasa (27/8), itu turut dihadiri Bupati Halut Ir. Frans Manery bersama sejumlah pejabat di lingkungan Pemkab Halut, Deputi Direktur Wilayah Sulawesi Maluku BPJS Ketenagakerjaan Toto Suharto dan ratusan masyarakat setempat.

Bupati Halut Halut Ir. Frans Manery dalam sambutannya mengapresiasi launching desa sadar jaminan sosial ketenagakerjaan di Desa Mahia.

Menurutnya, hal ini menunjukkan bahwa BPJS Ketenagakerjaan bersama pemkab Halmahera utara peduli untuk memberikan jaminan sosial ketenagakerjaan bagi masyarakat kabupaten itu.

“Ini merupakan program yang luar biasa untuk bisa membantu masyarakat tenaga kerja," kata Ir. Frans Manery.

Bupati berharap desa sadar jaminan sosial ketenagakerjaan ini dapat memberi pembinaan dan pemahaman kepada masyarakat desa Mahia dan juga desa-desa lainnya akan pentingnya jaminan sosial untuk perlindungan dan kesejahteraan seluruh pekerja dan keluarganya tanpa terkecuali.

Sementara itu, Deputi Direktur Wilayah Sulawesi Maluku BPJS Ketenagakerjaan, Toto Suharto dalam kesempatan yang sama menyampaikan bahwa Desa Sadar Jaminan Sosial Ketenagakerjaan merupakan gerakan nasional. Desa Mahia ditunjuk sebagai desa sadar jaminan sosial ketenagakerjaan karena aparat desa sudah terdaftar, begitu juga kelompok tani dan nelayan yang sudah dilindungi program BPJS Ketenagakerjaan.

“Kami berterima kasih atas dukungan pemkab Halmahera Utara yang telah menginstruksikan kepada masyarakat pekerja, pelaku usaha untuk melindungi para pekerjanya ke dalam program BPJS Ketenagakerjaan," kata Toto Suharto.

Dalam kesempatan tersebut dilakukan pemukulan gong oleh Bupati Halmahera Utara yang didampingi oleh Deputi Direktur Wilayah Sulawesi Maluku BPJS Ketenagakerjaan sebagai tanda dilaunching nya Desa Mahia sebagai Desa Sadar BPJS Ketenagakerjaan dan sekaligus Penandatanganan Prasasti sebagai tanda peresmian Gapura Desa Mahia.

Pewarta: Abdul Fatah

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2019