Jakarta (ANTARA) - Beragam peristiwa di Kota Metropolitan Jakarta dan sekitarnya pada Ahad (17/1) telah diwartakan Kantor Berita Antara.

Berikut dihadirkan kembali beberapa berita terpopuler kemarin yang masih layak dibaca kembali sebagai sumber informasi serta referensi sebelum memulai aktivitas Anda di Senin pagi ini.

Pencarian Sriwijaya dipersempit, ini temuan menonjol TNI AL

Tim penyelam operasi pencarian dan pertolongan (search and rescue/SAR) dari TNI Angkatan Laut menemukan dua hal menonjol usai mempersempit area pencarian Pesawat Sriwijaya Air SJ182 di Kepulauan Seribu, Jakarta, Minggu.

"Yang menonjol ditemukan paspor, Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP)," kata Wadan Satgas SAR TNI AL Kolonel Laut (P) Teddie Bernard di Jakarta.

Pencarian Sriwijaya hari kesembilan terkendala jarak pandang dan arus

Hari kesembilan operasi pencarian dan pertolongan (Search and Rescue/SAR) pesawat jatuh Sriwijaya Air SJ182 di perairan Kepulauan Seribu, DKI Jakarta terkendala jarak pandang dan arus bawah laut yang deras.

"Berdasarkan laporan rekan penyelam, pelaksanaan penyelaman cukup baik memang kendala utama visibility (jarak pandang)," kata Kolonel Laut (P) Teddie Bernars, selaku Wadan Satgas SAR TNI AL di KRI Rigeel-933, Minggu.

Penyelam TNI temukan dompet dan gawai Rion Yogatama

Tim penyelam Search and Rescue (SAR) TNI Angkatan Laut menemukan dompet dan gawai milik penumpang Sriwijaya Air SJ182 bernama Rion Yogatama.

Penyelam Batalyon Intai Amfibi (Yontaifib) Marinir menemukan dompet Rion berikut kartu tanda penduduk (KTP), surat izin mengemudi (SIM), dan kartu anjungan tunai mandiri (ATM) di dalamnya.
Prajurit Kopaska TNI AL melakukan penyelaman untuk mengambil puing pesawat Sriwijaya Air PK-CLC nomor penerbangan SJ 182 saat proses SAR pesawat tersebut di perairan Kepulauan Seribu, Jakarta, Minggu (17/1/2021). Tim SAR gabungan pada operasi SAR hari kesembilan kembali menemukan sejumlah identitas korban serta mengangkat sejumlah bagian puing pesawat untuk diserahkan ke KNKT. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/wsj.

Kopaska temukan kalung rosario dan cincin penumpang Sriwijaya Air

Tim penyelam komando pasukan katak (Kopaska) menemukan kalung rosario dan cincin milik penumpang pesawat Sriwijaya Air SJ182 yang jatuh di perairan Kepulauan Seribu.

"Kalung dengan liontin salib itu, berada dalam tas bersama paspor dengan nama Grislend Gloria Natalies," kata penyelam Kopaska, Kapten Iwan Pratama di KRI Rigel-933, Minggu.

31 rumah tidak layak huni Jakarta Utara selesai dibedah

Sebanyak 31 rumah warga di Kota Jakarta Utara memperoleh bantuan bedah rumah layak huni dari Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Provisi DKI Jakarta.

Wali Kota Jakarta Utara Sigit Wijatmoko meresmikan penyerahan rumah layak huni bagi penerima manfaat bedah rumah Baznas (Baziz) Provinsi DKI Jakarta di Jalan Warkas V Gang i, Kecamatan Tanjung Priok.

Pasien sembuh COVID-19 di Jakarta pada Minggu bertambah 3.771

Pasien sembuh dari paparan Corona Virus Desease 2019 (COVID-19) di Jakarta pada Minggu (17/1) bertambah 3.771, menyebabkan total pasien sembuh naik dari 198.136 orang menjadi 201.907 orang.

Berdasarkan data dari laman corona.jakarta.go.id, Minggu, secara persentase pertambahan pasien sembuh dibanding total kasus positif sekitar 88,8 persen (naik dari sebelumnya 88,5 persen).

Pewarta: Fianda Sjofjan Rassat
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2021