Ketum AHY berencana ke Aceh untuk bersilaturahmi dengan ulama-ulama....
Banda Aceh (ANTARA) - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) segera berkunjung ke Aceh, khususnya di Kecamatan Samalanga, Kabupaten Bireuen untuk bertemu para ulama Aceh, Sabtu (24/4) mendatang.

Ketua Badan Komunikasi Strategis Daerah (Bakomstra) DPD Partai Demokrat Aceh Robby Syah Putra, di Banda Aceh, Rabu, mengatakan AHY berkunjung ke Aceh dalam rangka silaturahmi dengan para ulama Aceh dan para kader Demokrat Aceh.

"Ketum AHY berencana ke Aceh untuk bersilaturahmi dengan ulama-ulama di Aceh dan juga bertemu pengurus Demokrat se Aceh," kata Robby Syah Putra.

Robby mengatakan, pada Sabtu nanti AHY beserta rombongan akan mendarat di Bandara Malikussaleh Lhokseumawe. Di sana akan mendapat sambutan dari pemerintah setempat.

Kemudian, rombongan bergerak untuk berziarah ke makam bersejarah Tun Sri Lanang yang berada Kecamatan Samalanga, Kabupaten Bireuen.

"Tun Sri Lanang itu juga memiliki hubungan erat dengan keluarga Sekjen Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya," ujarnya lagi.

Setelah itu, kata Robby, Ketum AHY kembali bergerak menuju Pondok Pesantren Mudi Mesra Samalanga untuk bersilaturahmi dengan para ulama Aceh.

"Insya Allah hari Sabtu sorenya Ketum AHY akan bersilaturahmi dengan para ulama, ini pertemuan sangat bagus karena di bulan Ramadhan," kata Robby.

Selanjutnya, Ketum AHY baru bertemu silaturahmi dan serta konsolidasi dengan para kader Demokrat Aceh. Semua kegiatan tersebut dilaksanakan dengan penerapan protokol kesehatan (prokes) COVID-19.

"Ini adalah wujud dari perjalanan leadership Ketum AHY, apalagi kita kemarin sempat mengalami gangguan. Ini juga konsolidasi dan memperkuat silaturahmi antara pengurus DPP dengan kader di daerah," ujarnya lagi.

Robby menambahkan, usai menggelar pertemuan, besoknya Ketum AHY melaksanakan shalat berjamaah di Masjid Agung Kabupaten Bireuen, serta akan berjalan kaki untuk menyalami warga setempat.

"Setelah semua selesai, rombongan kembali ke Bandara Malikussaleh Lhokseumawe, dan melanjutkan perjalanan ke Jakarta, lalu berangkat ke wilayah Kalimantan," demikian Robby.
Baca juga: Riefky: AHY sambangi tiga kabupaten barat selatan Aceh

Pewarta: Rahmat Fajri
Editor: Budisantoso Budiman
Copyright © ANTARA 2021