Jakarta (ANTARA News) - Wakil Presiden Jusuf Kalla mengadakan gelar griya dan halal bihalal dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1439 H dengan para pejabat dan perwakilan kedutaan besar negara sahabat di rumah dinas wapres di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Jumat.

Dalam gelar griya tersebut turut hadir Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno, Menteri Sosial Idrus Marham, Menteri ESDM Ignasius Jonan, Wakil Menteri ESDM Arcandra Tahar dan Ketua DPD Oesman Sapta Odang.

Jumat pagi, Wapres melakukan Shalat Ied di Masjid Istiqlal Jakarta; dan kemudian menuju Istana Bogor guna bersilaturahim dengan Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana.

Penyelenggaraan Halal Bihalal di rumah dinas Wapres dilakukan dalam tiga sesi. Sesi pertama digelar pukul 14.00 hingga 16.00 WIB untuk pimpinan lembaga negara, duta besar, menteri, gubernur, dan pejabat pemerintah.

Sesi kedua mulai pukul 16.00 hingga 17.00 WIB akan dilakukan gelar griya untuk masyarakat umum, dan sesi ketiga pukul 19.00 hingga selesai untuk kerabat dan sahabat Wapres Jusuf Kalla. 

Baca juga: Anies-Sandiaga bareng ke open house Jokowi

Baca juga: Presiden bersilaturahim dengan pejabat dan masyarakat


Pewarta: Fransiska Ninditya
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2018