Ambon (Antara Maluku) - PT Pos Indonesia cabang Ambon menggelar undian berhadiah total Rp2 miliar periode 1 Februari - 31 Desember 2013.

"Undian berhadian dilakukan di seluruh wilayah Indonesia sebagai bentuk apresiasi kepercayaan masyarakat menggunakan jasa pelayanan PT Pos Indonesia," kata Kepala Kantor Pos Ambon Daniel Uneputty, Senin.

Menurut dia, program tersebut sebelumnya telah dilaksanakan pada 2012 dengan total hadiah sebesar Rp1 miliar.

"Pelanggan yang memanfaatkan layanan seperti pembayaran tarif listrik, tarif air minum (PDAM), tarif telepon, kredit di FIF, Adira, setoran pajak dan setoran lain berhak mengikuti undian tersebut," katanya.

Daniel mengatakan masyarakat dapat menggunakan resi yang diperoleh saat melakukan transaksi di kantor pos.

"Masyarakat yang melakukan transksi diharapkan menyimpan resi pembayaran, karena resi tersebut dapat dijadikan bukti saat pengundian hadiah," ujarnya.

Ia mengakui hadiah yang ditawarkan dalam gebyar undian Berhadiah 2013 yakni Rp2 Milyar yang terbagi menjadi Rp75 Juta untuk satu pemenang utama, Rp25 juta untuk 20 pemenang, Rp5 Juta untuk 200 pemenang,dan Rp2 juta untuk 400 pemenang

"Kami berharap total hadiah tersebut dapat meningkatkan minat masyarakat untuk bertraksi di kantor pos," ujarnya.

Dijelaskannya, undian tersebut digelar per wilayah di Indonesia, dan kantor pos cabang Ambon juga terlibat didalamnya

"Tahun lalu pelanggan yang berhak mengikuti undian yakni pelanggan yang menggunakan layanan pos kilat khusus, pos ekspres dan `exspress mail service (EMS)` secara tunai, tetapi tahun ini setiap transaksi dapat mengikuti undian," katanya.

Ia menambahkan bahwa pihaknya berupaya meningkatkan pelayanan terbaik kepada masyarakat karena antusias masyarakat di Kota Ambon dalam menggunakan jasa dan layanan Kantor Pos sangat besar.

"Kami melihat antusias masyarakat dalam menggunakan jasa pos sangat tinggi dan ini harus diapresiasi dengan menggunakan undian. Hal Ini kita lakukan agar memanjakan pelanggan dengan harapan masyarakat selain mendapatkan pelayanan juga menikmati berbagai hadiah yang ditawarkan," jelasnya.

Pewarta: Penina Mayaut

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2013