Ambon (Antara Maluku) - PT Telkomsel Cabang Ambon mengoptimalkan jaringan telekomunikasi di Maluku selama Ramadhan dan jelang Hari Raya Idul Fitri 1434 Hijriah.

"Jelang Hari Raya Idul Fitri kami telah mempersiapkan kualitas jaringan di seluruh wilayah Maluku agar pelanggan tetap nyaman dan lancar menggunakan layanan Telkomsel," kata Head Of Network Service Telkomsel Ambon Andy Suapril di Ambon, Sabtu.

Menurut dia, menjaga kapasitas jaringan pihaknya rutin melakukan pantauan di Base Transceiver Station (BTS) maupun BTS perintis.

"Tim teknis intensif memantau kapasitas dan kualitas jaringan. Pemantauan kapasitas jaringan dilakukan agar layanan Indosat tetap terjaga di segala cuaca," katanya.

Andy mengatakan pihaknya berupaya melakukan peningkatan pelayanan melalui optimalisasi jaringan suara, pesan singkat (short message service) maupun layanan data.

"SMS dan telepon dan penggunaan broadband merupakan media penting berkomunikasi bagi masyarakat sehingga pelayanan ini harus terus dioptimalisasi agar tidak terjadi keluhan dari masyarakat," katanya.

Ia mengakui kualitas jaringan kerap terganggu akibat kondisi cuaca hujan dan angin di Maluku selama beberapa pekan terakhir, tetapi tidak berlangsung lama.

"Kalau cuaca buruk terjadi sedikit gangguan jaringan karena menggunakan satelit, tetapi hal tersebut tidak berlangsung lama," ujarnya.

Dijelaskannya bahwa pelanggan dan pengguna Broadband atau internet Telkomsel layanan flash modem dan blackberry di provinsi Maluku mencapai 10.000 pelanggan pada 2013.

"Pengguna broadband di Maluku khusunya pulau Ambon mengalami peningkatan sejak akhir 2010, disebabkan perubahan era dan modernisasi jaringan ," katanya.

Andy menambahkan, langkah yang ditempuh peningkatan pelanggan broadband yakni modernisasi perangkat dilakukan sejalan dengan pertumbuhan pelanggan di Maluku khusunya kota Ambon yang semakin meningkat .

Saat ini, di Pulau Ambon telah dioperasikan 26 Base Transceiver Station (BTS) 3G, menjadi 51 menara BTS. Pihaknya menargetkan 600.000 pengguna broadband akan terpenuhi hingga akhir 2013 sebagai upaya mewujudkan Ambon sebagai kota ke dua broadband.

"Pengembangan Ambon sebagai second city broadband, merupakan respons atas kebutuhan pelanggan Telkomsel. Sekaligus upaya mempercepat pembangunan di Indonesia," tandasnya.

Pewarta: Penina Mayaut

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2013