Ambon (Antara Maluku) - Kodam XVI/Pattimura menggelar rapat koordinasi dalam rangka mengevaluasi pelaksanaan program dan anggaran yang telah berjalan sekaligus menyampaikan kebijakan program dan anggaran bidang logistik Tahun 2015.

"Rakor logistik ini menjadi wahana untuk menyampaikan berbagai permasalahan logistik yang ada di satuan jajaran Kodam XVI/Pattimura, sekaligus bertukar pikiran untuk mendapatkan masukan dan solusi terhadap permasalahan yang dihadapi," kata Asisten Logistik Kasdam XVI/Pattimura, Letkol Inf Alfi Sahri Lubis, saat membuka kegiatan itu, di Ambon, Jumat.

Menurut dia, beberapa kegiatan prioritas bidang latihan tahun 2015 menuntut peran aktif para pejabat logistik di semua strata satuan untuk memberikan dukungan secara maksimal seperti program Hirbak dan BDM Yong Modo.

"Semua satuan tempur akan dilaksanakan secara tersebar yang dimulai Januari sampai dengan April 2015 untuk mendukung program Hirbak Kodam XVI/Pattimura dan mendistribusikan amunisi ke satuan-satuan tempur tepat waktu sesuai jenis dan jumlahnya," kata Letkol Lubis.

Karena itu, Letkol Lubis mengharapkan kepada satuan bawahnya supaya perlu menyiapkan data tentang keperluan yang dibutuhkan pada kegiatan tersebut.

Rapat koordinasi logistik dihadiri sebanyak 59 peserta, berasal dari para Kabalak dan Pejabat Logistik di semua strata satuan jajaran Kodam XVI/Pattimura yang membidangi logistik.

Pewarta: Penina Mayaut

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2015