Ambon (Antara Maluku) - Cabang olah raga bola voli mempertandingkan enam partai kategori junior dan senior putra dan putri di Pekan Olahraga Kota (Porkot) Ambon II.

"Cabang bola voli mempertandingkan enam partai sesuai jadwal yang ditetapkan, untuk kategori junior empat partai dan senior dua partai putra dan putri," kata panitia Porkot cabang olah raga bola voli Jopie Latue, di Ambon, Kamis.

Dia mengungkapkan, dari enam partai yang dipertandingkan dua tim di antaranya tidak hadir pada pertandingan pertama sehingga dinyatakan "walk out" (WO).

Dua tim yang tidak hadir yakni Nusaniwe Putra dan Baguala Putri kategori junior, sehingga pertandingan dimenangkan Sirimau untuk Sirimau vs Nusaniwe (3-0), dan Sirimau vs Baguala dimenangkan Sirimau (3-0).

"Kecamatan Sirimau secara tidak langsung menang WO atas dua tim yang tidak hadir dalam pertandingan saat ini," katanya.

Sedangkan dua tim lainnya kategri junior putra Teluk Ambon vs Leitimur selatan dimenangi Teluk Ambon dua set langsung (2-0), kategori putri Teluk Ambon vs Nusaniwe juga dimenangi Teluk Ambon (2-0).

Pertandingan dua partai kategori senior antara Teluk Ambon II vs Baguala I dimenangkan Baguala (2-0), dan putri Baguala I vs Teluk Ambon I menang dua set Baguala (2-0).

"Jadi untuk kategori junior saat ini unggul kecamatan Sirimau WO dan Teluk Ambon (2-0), sedangkan senior unggul kecamatan Baguala," ujarnya.

Jopie mengatakan, Porkot Ambon II seluruh peserta dari berbagai kontingen dan cabang olahraga berjuang membawa nama baik kecamatan.

"Setiap kecamatan berlomba memberikan hasil yang terbaik untuk setiap kecamatan di Ambon, kami yakin pertandingan besok (24/7) dipastikan lebih

Jadwal pertandingan volly Jumat (24/7) kategori junior putra Nusaniwe vs Baguala dan puti Baguala vs Nusaniwe berlangsung pukul 08.00 WIT.

Pertandingan ke dua pukul 09.00 kategori putra dan putri Teluk Ambon vs Sirimau.

Sedangkan kategori senior dilakukan tiga partai yakni putra Teluk Ambon I vs Letisel, Putri Nusaniwe II vs sirimau I, putra Sirimau I dan Nusaniwe II, putri Teluk Ambon II dan Baguala II, serta partai ketiga untuk putra Baguala I vs Sirimau II dan putri Nusaniwe I vs Sirimau II. 

Pewarta: Penina Mayaut

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2015