Ambon, 17/9 (Antara Maluku) - Pimpinan DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Ambon meyakini pasangan Paulus Kastanya - Muhammad Armyn Syarif Latuconsina yang dipromosikan dengan sapaan "PANTAS" mampu melakukan perubahan di ibu kota provinsi Maluku lima tahun mendatang.

"Kami meyakini sungguh pasangan PANTAS merupakan figur yang tepat untuk membangun Kota Ambon lima tahun mendatang. Ini dasar bagi PAN memberikan dukungan politik kepada keduanya untuk maju bertarung di Pilkada Ambon 15 Februari 2017," kata Ketua DPD PAN Kota Ambon, Ali Rahman Ohorella, di Ambon, Sabtu.

DPD PAN Kota Ambon telah menyerahkan rekomendasinya dengan nomor PAN/A/Kpts/KU-SJ/56/VIII /2016 tertanggal 16 Agustus yang ditandatangani Ketua Umum DPP PAN, Zulkifli Hasan dan Sekjen, Eddy Soeparno, pada Jumat (16/9).

Dia menyatakan, jika pada Pilkada 15 Februari 2017 masyarakat mempercayakan pilihannya kepada PANTAS, maka pasangan dengan tagline "Bisa Biking Labe" tersebut mampu melakukan perubahan signifikan terhadap kemajuan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat di ibu kota provinsi Malukuy tersebut.

Karena itu, PAN yang memiliki dua kursi di DPRD Kota Ambon akan mengerahkan seluruh potensi dan kekuatan partai untuk bekerja optimal memenangkan PANTAS di Pilkada mendatang.

"Kami memiliki kekuatan yang sama dengan delapan partai politik (parpol) yang mendukung pasangan Polly (sapaan Paulus Kastanya) dan Sam (sapaan MAS Latuconsina). Kami akan bekerja bersama dan mengerahkan seluruh kekuatan untuk memenangkan Pilkada," katanya.

Bahkan, lanjutnya, setelah rekomendasi diputuskan pihaknya telah melakukan konsolidasi internal dari tingkat elit hingga akar rumput untuk memenangkan PANTAS sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Ambon periode lima tahun mendatang.

Wakil Ketua DPW PAN Maluku, Taha Latar juga menginstruksikan seluruh pimpinan dan kader partai untuk mengamankan rekomendasi yang diserahkan, terutama bekerja optimal untuk menjaring dukungan masyarakat memenangkan PANTAS pada pilkada mendatang.

"Kota ini butuh pemikiran segar dan mampu melakukan perubahan ke arah lebih baik. Bung Poly dan Bung Sam adalah sosok pimpinan yang bersahaja dan dekat dengan rakyat. Karena itu PANTAS merupakan figur yang cocok membangun Ambon," katanya.

Dia menegaskan, selain kader seluruh anggota DPRD dan mantan caleg PAN juga dikerahkan agar mampu meyakinkan konstituennya memilih pasangan PANTAS pada Pilkada 15 Februari 2017.

Balon Wali Kota Ambon Polly Kastanya berjanji jika dipercaya masyarakat, maka akan bekerja keras mengembalikan kejayaan Ambon sebagai kota "Manise" seutuhnya.

"Masih banyak yang harus dibenahi mulai dari masalah banjir dan perpakiran yang semberawut maupun peningkatan masalah mendasar seperti kesejahteraan dan pendidikan," katanya.

Sedangkan , Balon Wakil Wali Kota Sam Latuconsina menyatakan keinginannya mencalonkan diri untuk kedua kalinya karena memiliki komitmen yang tinggi untuk melayani masyarakat Ambon, di samping diinginkan oleh sebagian besar komponen masyarakat.

Keputusannya untuk berpasangan dengan Polly Kastanya telah dilakukan sejak 2015, dikarenakan mantan Kadis Sosial Maluku tersebut merupakan sosok pekerja keras, jujur, "low profil", bersajaha, serta memiliki keinginan kuat untuk melayani maupun melakukan perubahan bagi kesejahteraan masyarakat.

Pewarta: Jimmy Ayal

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2016