Harga berbagai jenis cabai di Ternate Maluku Utara (Malut) pada awal pekan ini mulai turun seiring dengan semakin banyaknya stok di pasaran setempat.

Pantauan Antara di pasar Higienis Ternate, Selasa menunjukkan harga cabai keriting misalnya yang pada akhir pekan lalu Rp45 ribu sampai Rp50 ribu per Kg, kini turun menjadi Rp30 ribu per Kg.

Begitu pula cabai rawit yang pada akhir pekan lalu mencapai Rp60 ribu per Kg, kini turun menjadi Rp40 ribu per Kg dan cabai nona bertahan Rp40 ribu per Kg atau merupakan harga normal untuk jenis cabai ini.

Salah seorang pedagang cabai di pasar Higienis Ternate Rusna mengaku stok cabai sekarang mulai banyak karena pemasokan dari Sulawesi Utara dan sejumlah kabupaten di Malut, seperti Halmahera Utara dan Halmahera Timur mulai masuk di Ternate.

Sedangkan, harga bawang merah yang pada akhir pekan lalu mencapai Rp40 ribu sampai Rp50 ribu per Kg, kini turun menjadi Rp30 ribu per Kg, sedangkan bawang putih tetap bertahan diangka Rp40 ribu per Kg dan ini masih agak tinggi karena harga normalnya Rp30 ribu-an per Kg.

Harga bawang merah dan bawang putih di Ternate sering mengalami fluktuatif tidak jarang melonjak sampai Rp80 ribu per Kg karena sebagian besar harus didatangkan dari luar Malut seperti Surabaya, Jawa Timur dan Manado, Sulawesi Utara.

Sebaliknya untuk harga sayuran seperti kentang dan wortel yang normalnya Rp10 ribu sampai Rp15 ribu per Kg, sampai awal pekan ini masih tetap tinggi yakni Rp25 ribu per Kg akibat stoknya yang terbatas.

Sedangkan harga tomat justru turun drastis dari harga normal Rp10 ribu per Kg menjadi hanya Rp5 ribu sampai Rp6 ribu per Kg akibat melimpahnya pasokan dan wortel bertahan diangka Rp10 per Kg.

Untuk sayuran lainnya, khususnya diproduksi di Ternate tetap normal kangkung misalnya Rp10 ribu untuk tiga ikat, sawi Rp5 ribu per ikat, kacang panjang juga Rp5 ribu per ikat dan bayam Rp5 ribu per ikat.

Pewarta: Abdul Fatah

Editor : Lexy Sariwating


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2019