Yayasan AS Syifa Jakarta yang dipimpin Habib Abubakar Al Attas Azabiddi bekerja sama dengan Yayasan Hairunisah telah melakukan penyerahan zakat sebanyak 526  penderita  kusta dan HIV/AIDS di Kota Ternaet, Maluku Utara (Malut).

Pengurus Yayasan AS Syifa, Hj Nursia Abdul Wahab  melalui siaran pers yang diterima Antara, Jumat, menyatakan, momentum bulan Ramadhan berkah ini, maka menyalurkan pembagian zakat bagi penderita kusta dan HIV/AIDS.

Menurut dia, pada tahun-tahun sebelumnya dilakukan secara langsung kepada yang berhak menerima, tetapi 2020 dengan kondisi virus COVID-19, sehingga pihak Yayasan mempertimbangkan agar penyaluran pembagian  melalui masing masing Puskesmas di Kota Ternate. 

Dia mengatakan, Yayasan As Syifa Jakarta bekerja sama dengan Hairunisah dalam pembagian zakat bagi penderita kusta dan HIV/AIDS sampai 2020 sudah 11 kali. 

Di mana, sebanyak 10 Puskesmas di Kota Ternate  telah menerima zakat untuk  penderita kusta bagi 430 orang dan HIV/AIDS 126 orang dengan total sebanyak 526 orang yang berhak menerima  masing masing sebesar Rp1 juta.

Sementara itu, Kadis Kesehatan Kota Ternate, Hj Nurbaity Radjabessy mengapresiasi kepedulian Yayasan AS Syifa terhadap para penderita kusta dan HIV/AIDS, terutama bagi penderita kusta yang cacat, yang tidak dapat beraktivitas untuk menyambung hidup.

 Dia pula berdoa semoga sang pencipta mencurahkan serta  membuka pintu rahmat dan rejeki yang berlimpah kepada pimpinan As Syifa Habib Abubakat AlAttas dan  diberikan sehat kesehatan dan panjang umur .

Penyerahan zakat bagi penderita kusta dan HIV/AIDS telah dilakukan, dipusatkan di Kantor Dinas Kesehatan Kota Ternate Yayasan As Syifa Jakarta diwakili oleh Hj Nursia Abdul Wahab  dan didampingi Direktur RS Jiwa Provinsi Maluku dr.Muhammad Alhabsyi  telah  menyerahkan zakat bagi penderita kusta dan HIV/Aids untuk 10 pimpinan puskesmas  dan diterima Kadis Kesehatan Kota Ternate, Nurbaity Radjabesssy,SH,MPH.  
 

Pewarta: Abdul Fatah

Editor : Lexy Sariwating


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2020