Dharma Wanita Persatuan (DWP) Pemerintah Kota Ambon dan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Ambon melaksanakan aksi donor darah setiap tiga bulan sekali.

"Kegiatan ini merupakan program bidang sosial budaya DWP, yang direncanakan akan berlangsung per triwulan dalam setahun," kata Ketua DWP Pemkot Ambon, Yohana G. Pakereng di Ambon, Selasa.

 "Kegiatan ini akan dilaksanakan tiga bulan sekali  dan akan ada lagi di bulan Juni, September, dan Desember, setiap kantong darah ini akan diberikan kepada PMI yang kemudian akan didistribusikan ke Rumah Sakit atau masyarakat yang membutuhkan," katanya

Ia menyatakan, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesehatan bagi  yang melakukan aksi donor darah, atau  yang membutuhkan darah tersebut.

"Kegiatan donor darah ini berdampak pada kesehatan yang melakukan donor dan berkah bagi mereka yang membutuhkan.Hal ini tentunya sesuai dengan moto kami yakni kita sehat mereka selamat," katanya.

Sementara Plt. Kepala Unit Transfusi Darah (UTD) PMI Ambon, Vensca Lesnussa, mengungkapkan pihaknya bersyukur melalui kegiatan ini stok darah di PMI bisa tertangani, guna membantu masyarakat. 

"Target kami 50 kantong darah tapi yang baru terkumpul 20 kantong, kami menyampaikan terima kasih kepada DWP yang telah membantu pelaksanaan aksi donor darah ini," katanya.

Ia menambahkan, saat ini terjadi peningkatan stok kebutuhan kantong darah tersebut disebabkan tingginya permintaan dari Rumah sakit yang merawat pasien.

"Peningkatan ini bukan hanya warga Ambon saja yang memperoleh darah dari unit kami, melainkan juga masyarakat yang berasal dari luar Pulau Ambon yang kebetulan di rawat di Ambon," katanya.

Pewarta: Penina Fiolana Mayaut

Editor : Ikhwan Wahyudi


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2023