Polwan Polda Maluku kembali menggelar  sosialisasi bijak dalam bermedia sosial kepada siswa SMA Negeri 1 Ambon dengan tema “Anak Muda Tangguh di Era Digital Dengan Bijak Bermedia Sosial” .

Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian Polwan untuk memberikan edukasi kepada siswa/ baik dalam proses pencegahan maupun penanganan agar tidak menjadi korban kekerasan melalui media sosial,” kata Pakor Polwan Polda Maluku AKBP Rositah Umasugi, di Ambon, Selasa. 

Menurut dia sosialisasi yang digelar dalam rangka penyambutan hari Hari Ulang Tahun HUT ke-75 Polwan RI itu  diikuti  148 siswa   diharapkan memberikan pemahaman bagaimana bermedia sosial dengan bijak. Selain itu, juga dapat disebarluaskan i kepada orang-orang terdekat baik keluarga, sahabat, teman maupun orang lain. 

"Saat  materi yang didapatkan para siswa kembali disosialisasikan   kepada orang terdekat  makan akan semakin banyak orang  lebih bijak dalam menggunakan media sosial," harapnya.

Sebelumnya, Polwan Polda Maluku juga telah melakukan sejumlah rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut HUT Polwan ke-75 ini. 

Di antaranya, Polwan Polda Maluku sudah menggelar bakti kesehatan kepada masyarakat di dusun Air Manis, Negeri Laha, Kecamatan Teluk Ambon, Kota Ambon dan diikuti kurang lebih 100 orang warga.

Kegiatan bakti kesehatan tersebut meliputi pemeriksaan kesehatan, gula darah, kolesterol, asam urat dan juga konsultasi dengan dokter untuk pasien yang mengalami hipertensi/ darah tinggi.

Tidak hanya itu, bakti kesehatan juga digelar di Lembaga Pemasyarakat (Lapas) perempuan Kelas III Kota Ambon.

Setelah bakti kesehatan, Polwan Polda Maluku juga sudah melakukan bakti religi dengan membersihkan sejumlah rumah ibadah sekaligus memberikan bantuan sembako di Panti Jompo, Passo, Ambon.

Selain itu, Polwan Polda Maluku juga telah menyambangi beberapa sekolah dan memberikan edukasi tentang pencegahan dan penanganan kekerasan seksual. 

 

Pewarta: Winda Herman

Editor : Ikhwan Wahyudi


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2023