Ambon (Antara Maluku) - Dinas Perhubungan Maluku memfaslitasi tiga kapal untuk menyalurkan logistik Pilkada setempat yang penyelenggaraannya dijadwalkan 11 Juni 2013.

"Tiga kapal tersebut adalah KM.Maloly, KM.Umsini dan KM.Tidar yang melayari wilayah Selatan Provinsi Maluku," kata Kepala Dishub Maluku, Ujir Halid, di Ambon, Selasa.

KPU Ambon sebelumnya meminta dukungan kapal pengangkut logistik Pilkada untuk daerah-daerah yng memiliki jarak tempuh lama kepada Gubernur Maluku, Karel Albert .

Kabupaten tersebut adalah Maluku Barat Daya(MBD) yang secara geografis dekat Timor Leste, Maluku Tenggara Barat(MTB) dan Kepulauan Aru dengaan Ausralua

Ketiga kapal tersebut dijadwalkan mengangkut logistik Pilkada dari ibu kota Kabupaten ke kecamatan pada 25 - 31 Mei 2013.

Dia mengakui operasional tiga kapal tersebut, terutama KM.Maloly yang adalah armada perintis sedang dikoordinasikan dengan Adpel Ambon agar diberikan dispensasi untuk membeli bahan bakar minyak (BBM) subsidi.

"Saya pun telah menyampaikan kebutuhan BBM bersubsidi tersebut kepada Gubernur maupun KPU Maluku agar berkoordinasi dengan PT Pertamina Cabang Ambon," ujar Ujir.

Pilkada Maluku 2013 berdasarkan keputusan KPU setempat diikuti 1.186.631 pemilih tetap. Daftar Pemilih Tetap (DPT) telah diputuskan KPU Maluku di Ambon 3 Mei 2013.

Tercatat Kabupaten Maluku Tengah tetap memiliki DPT terbanyak yakni Maluku Tengah 297.437 pemilih dengan 664 tempat pemungutan suara(TPS), disusul Kota Ambon 265.661 pemilih (644 TPS), Seram Bagian Barat 130.834 pemilih (361 TPS) dan Seram Bagian Timur 89.639 pemilih (281 TPS).

Sedangkan Kabupaten Buru 82.156 pemilih (259 TPS), Maluku Tenggara 68.011(270 TPS), Maluku Tenggara Barat 64.942 pemilih (163 TPS), Kepulauan Aru 57.222 pemilih (206 TPS), Maluku Barat Daya 46.413 pemilih (170 TPS), Buru Selatan 44.666 pemilih (136 TPS) dan Kota Tual 39.652 pemilih dengan 130 TPS.

KPU Maluku bertekad Pilkada untuk memilih Gubernur dan Wagub periode 2013 - 2018 berlangsung aman, sukses dan berkualitas dengan tingkat partisipasi masyarakat meningkat dibanding 2008 yang hanya 82,14 persen dari DPT 936.519 pemilih.

Pewarta: Lexy Sariwating

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2013