Ternate (Antara Maluku) - Aparat Kepolisian Polres Ternate, Maluku Utara (Malut), mengamankan puluhan kendaraan roda dua dan belasan botol minuman keras saat deklarasi pasangan Sidik Siokona/Djasman Abubakar.

Kapolres Ternate, AKBP M Anis Prasetyo Santoso di Ternate, Selasa menagtakan, sampai saat ini situasi keamanan masih kondusif, tetapi pada pelaksanan deklarasi pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Ternate pada Senin (27/7) di Lapangan Ngaralamo Salero, Kecamatan Ternate Utara, diawasi ketat pihak kemanan.

"Polisi berhasil amankan sebanyak 23 unit sepeda motor dan 19 minuman keras (Miras) jenis cap tikus, sedangkan cap tikus yang disita langsung dimusnahkan di tempat," katanya.

Bahkan, sampai saat ini keadaan masih kondusif. Yang jelas kita tetap mengamankan masyarakat dan deklarasi ini. Kemudian, kemacetan-kemacetan lalulintas dan bisa dihindari dengan mengatur lebih baik.

Anis mengatakan, dalam proses pengamanan, pihaknya menurunkan sebanyak 350 personil di tambah dari Satgas Polda Malut. Polres sendiri ada sekitar 350 orang, ditambah dari Polda, ada Satgas dari Sabhara maupun Lantas," ungkapnya.

Dia mengatakan, proses pengamanan berjalannya deklarasi dilaksanakan dan diberlakukan sanksi terhadap para masa aksi yang melakukan pelanggaran berupa pelarangan lalulintas serta Kamtibmas akan ditindak secara merata.

"Kita amankan seperti hari kemarin, seperti ada miras terus, motor-motor yang tidak menggunakan helm, melanggar tata tertib ataupun mabuk, tetap kita tilang," katanya.

Kapolres mengimbau agar masa aksi mengikuti ketentuan dan hindari mabuk-mabukan dan gunakan perlengkapan keselamatan diri dalam berkendaraan.

Sementara itu, pasangan Sidik Dero Sikona/Djasman Abubakar mengklaim sukses mengelar deklarasi pasangan Bakal Calon (Balon) Walikota dan Wakil Walikota Ternate, yang digelar Senin (27/7) kemarin.

Balon Wakil Walikota Ternate Jasman Abubakar mengatakan dengan suksesnya deklaerasi, ini merupakan tanda bahwa kemenangan pasangan Sidik dan Jasman (Sidik Aja), karena kami didukung penuh oleh tiga partai politik yakni PDI-P, NasDem dan PKS.

"Kami mempunyai potensi dan itu akan menjadi lumbung kami, dan kami juga memiliki potensi yang lain. Kami mempunyai banyak relawan yang terdaftar di tim koalisi kami yaitu 18 relawan, yang sudah bekerja sampai saat ini dan target kami adalah menang dalam Pilkada Kota Ternate," katanya.

Pewarta: Abdul Fatah

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2015