Ambon, 21/10 (Antara Maluku) - Bupati Maluku Tenggara Barat (MTB) Bitzael S. Temmar memuji program investasi sosial yang dilaksanakan perusahaan migas asal Jepang, INPEX, di daerah tersebut.

"Saya turut mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih atas perhatian dan bantuan yang diberikan oleh INPEX," katanya, saat menerima Tim Program Investasi Sosial INPEX dan Lembaga Penyelidikan Ekonomi dan Masyarakat Universitas Indonesia, di Saumlaki, Senin.

Bupati Bitzael juga berharap program investasi sosial yang sedang dan akan dilaksanakan INPEX dapat dijadikan model percontohan atau "learning center" bagi dinas-dinas terkait di Pemkab MTB.

Ia memuji kesuksesan SMK 1 Saumlaki meraih Juara III dalam lomba pengolahan makanan di Aceh, belum lama ini.

"Bayangkan, dari sekian puluh provinsi, kita hanya kalah dari Aceh sebagai tuan rumah dan DKI Jakarta. Jujur saya kaget mendengar hal ini karena awalnya mereka saya anggap hanya ingin mencari pengalaman saja disana (Aceh)," kata Bitzael.

MTB juga baru saja mengirim delegasi siswa dan guru daerah itu ke Darwin, Australia. Beberapa di antara mereka adalah alumni program Bahasa Inggris INPEX.

Bitzael menyatakan pihaknya memahami keterbatasan INPEX dalam menjalankan program investasi sosial di MTB, terutama menyangkut wilayah cakupan.

Sehubungan dengan itu, ia berharap perusahaan itu fokus pada satu atau dua tempat pelaksanaan program, dan mendatangkan praktisi-praktisi yang ahli di bidangnya agar ke depan bisa digunakan sebagai model pengembangan di tempat lain oleh pemerintah daerah melalui SKPD terkait.

Bupati juga menekankan pentingnya keselarasan program investasi sosial yang dilakukan INPEX dengan program pembangunan daerah MTB.

"Supaya semua bisa berjalan seiring dan hasilnya optimal," katanya.

Sementara itu, Senior Manager Communication & Relations INPEX, Usman Slamet menjelaskan, program investasisosial yang dilakukan INPEX merupakan upaya dan komitmen perusahaan guna meraih dukungan dan kepercayaan masyarakat di sekitar wilayah operasi dalam rangka melakukan aktivitas eksplorasi dan produksi migas di Blok Masela.

Jenis program investasi sosial yang dilakukan mencakup program berbasis perbaikan terhadap perilaku hidup masyarakat (behavioural changes) melalui program pendampingan intensif di berbagai sektor, antara lain pendidikan, pemberdayaan ekonomi dan kesehatan.

"Program yang juga menuai sukses di antaranya keberhasilan dalam meningkatkan pendapatan masyarakat melalui peningkatan produktivitas (masa panen) dan penghasilan untuk budi daya pertanian organik, rumput laut, dan sebagainya," katanya.

INPEX telah beroperasi di Indonesia sejak 1966, dan saat ini sedang mengembangkan Lapangan Gas Abadi di Blok Masela yang terletak di Laut Arafura, sekitar 155 km lepas pantai Barat Daya Kota Saumlaki.

Pewarta: Shariva Alaidrus

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2015