Ternate, 24/11 (Antara Maluku) - Pemerintah Kota (Pemkot) Ternate, Maluku Utara (Malut) intensif menggelar berbagai kegiatan lokal yang bisa menarik wisatawan datang ke kota itu, dan sekaligus meningkatkan kesadaran masyarakat untuk bersikap ramah kepada pengunjung.

"Upaya meningkatkan kesadaran masyarakat itu terus digalakkan guna menambah daya tarik daerah," kata Pejabat Wali Kota Ternate Idrus Assagaf di Ternate, Selasa.

Idrus mengatakan hal itu terkait penyelenggaran Festival Bahari Kora-Kora di Ternate.

Ia berharap pemerintah pusat melalui Kementerian Pariwisata dapat memprioritaskan pengembangan berbagai kegiatan lokal seperti Festival Bahari Kora-Kora, Festival Legu Gam, dan sebagainya agar menjelma menjadi acara bertaraf nasional dan bahkan internasional.

"Mengenai festival kora-kora, saya kira harus ada kerja sama antara pemerintah daerah dan masyarakat untuk merevitalisasi atau merefleksikan kembali budaya-budaya terdahulu. Jadi bukan sekadar acara seremonial, harus ada makna yang meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya seni budaya yang memang digemari wisatawan, khususnya dari mancanegara," katanya.

"Ini juga sekaligus untuk melestarikan budaya Ternate agar tidak hilang diterjang arus modernisasi," katanya.

Menurut Idrus, penyelenggaraan Festival Bahari Kora-Kora dimaksudkan untuk membangkitkan semangat kebaharian di tengah kehidupan masyarakat Kota Ternate.

"Kora-kora ini merupakan satu event yang mengususng tradisi masyarakat Kota Ternate sebagai masyarakat bahari, dengan mengedepankan salah satu keunggulan armada yang memiliki sejarah yang luar biasa yaitu kora-kora," ujarnya.

Nuansanya diisi dengan pentas seni berlatar budaya masyarakat pesisir.

"Kami berharap festival ini bisa masuk kalender kegiatan untuk menarik wisatawan dalam dan luar negeri berkunjung ke daerah ini," katanya.

Kabid Promosi Kementerian Pariwisata, Henry Karnoza ketika dikonfirmasi mengatakan, Kementerian Pariwisata tetap berkomiten untuk mendorong terselenggaranya festival ini.

"Kementerian Pariwisata dalam hal ini mempunyai konsep dukungan terhadap promosi agar kegiatan seperti Festifal Bahari Kora-Kora ini bisa menjadi alat untuk mempromosikan Kota Ternate, juga Maluku Utara dan Indonesia secara umum," katanya.

Pewarta: Abdul Fatah

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2015