Ternate, 28/1 (Antara Maluku) - Umat Konghucu di Ternate, Maluku Utara (Malut) mengikuti ibadah di Klenteng Ibu Suri Agung, Sabtu dalam rangkaian perayaan tahun baru Imlek 2568.

"Hari ini, umat Konghucu di Ternate selain melakukan persembahyangan juga dirangkaikan dengan hajatan silaturahmi untuk pererat persaudaraan," kata Sekretaris Majelis Konghucu Indonesia (Makin) Ternate, Boy Ang di Ternate, Sabtu.

Umat Konghucu di Ternate pada Jumat Malam juga menggelar dua kali ibadah. Pertama untuk syukur tutup tahun 2567 pada pukul 23.00 WIT, dan kedua untuk memasuki tahun 2568.

Memeriahkan pergantian tahun dari 2567 ke 2568 pada Jumat malam, diadakan pesta kembang api yang dipusatkan di Klenteng Ibu Suri Agung.

Pesta kembang api itu menarik perhatian ratusan warga Ternate.

Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, perayaan Imlek di Ternate tahun ini tidak dimeriahkan atraksi barongsai.

"Penampilan barongsai memang setiap perayaan Imlek selalu ditampilkan di depan Klenteng Ibu Suri Agung, tetapi ada kendala teknis sehingga untuk tahun ini belum dimeriahkan dengan barongsai," ujar Boy.

Mantan anggota DPRD Kota Ternate itu menjelaskan, Imlek 2568 dikenal dengan tahun ayam, sehingga tema lambat bicara tangkas bekerja seperti yang dilakukan ayam. Artinya, umat diimbau untuk pintar-pintar cari hidup dengan bekerja sekuat tenaga.

"Umat Konghucu tahun ini memang memeriahkan Imlek dengan penuh kesederhanaan. Selain di Ternate, perayaan juga berlangsung di Kabupaten Halmahera Utara, Halmahera Barat dan Kota Tidore Kepulauan," katanya.

Pewarta: Abdul Fatah

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2017