Ternate, 5/11 (ANTARA News) - Aktivitas perkantoran di Pemerintah Kabupaten Pulau Morotai, Maluku Utara (Malut) berangsur normal, setelah sempat macet akibat aksi boikot yang dilakukan Koalisi Masyarakat Bersatu (KMMB) beberapa waktu lalu.

"Aktivitas perkantoran di Pemerintahan Pulau Morotai mulai? terlihat normal, di antaranya Sekretariat kantor Bupati, Sekretaris DPRD dan seluruh kantor Dinas/Badan?di lingkup Pemda Pulau Morotai," kata Kepala Bagian Humas dan Protokoler Setda Pulau Morotai, Abdul Karim di Ternate, Rabu.

Dia membenarkan, pascaaksi pemboikotan oleh KMMB kurang lebih dua minggu, kini seluruh aktivitas sudah kembali berangsur normal seperti biasanya.

Sejumlah staf di Kantor Bupati kembali berkantor seperti biasanya.

Ia berharap setelah ada edaran yang dikeluarkan Sekda, ASN kembali berkantor di masing-masing SKPD. Karena ini demi pelayanan masyarakat di Pulau Morotai.

Sebelumnya, Pangkalan TNI Angkatan Udara Leo Wattimena mmenerjunkan satu pleton anggota untuk mengamankan aksi unjuk rasa yang dilakukan oleh koalisi masyarakat morotai bersatu (KMMB) yang bertempat di depan kantor bupati dan kantor DPR kabupaten Pulau Morotai.

Danlanud Leo Wattimena Pulau Morotai, Kolonel Nav Arif Budhiyanto memberikan pengarahan kepada seluruh anggota agar siaga penuh dalam menghadapi aksi demo yang terjadi apabila diperlukan dan bertindak sesuai dengan prosedur dan porsinya masing-masing serta tidak bertindak gegabah dan emosional dalam menghadapi situasi di lapangan.

Ikut dalam pengamanan aksi demo tersebut satu pleton dari Lanal Morotai serta satgas Anoa.

Pewarta: Abdul Fatah

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2018