Maskapai Lion Air grup menambah frekuensi penerbangan ke kota Ambon yakni rute Soekarno Hatta ke Djuanda Surabaya ke Ambon dan rute Makassar-Ambon.

Rute Surabaya-Ambon (PP) dioperasikan berdasarkan tingginya permintaan penumpang, yang mengharapkan tersedia penerbangan langsung dalam akses kemudahan perjalanan ke tujuan wisata, dan pusat pertumbuhan ekonomi baru di Indonesia timur, kata Coorporate Communication Strategic PT Lion Air Group Danang Mandala Prihantoro melalui rilis yang diterima Kamis.

Layanan terbaru Lion air terbang dengan frekuensi satu kali setiap hari. Lion memiliki jadwal keberangkatan dari bandara Djuanda surabaya bernomor JT-890 pada pukul 07.35 WIB.

Pesawat diperkirakan mendarat di bandar udara Pattimura Ambon pukul 12.05 WIT. Penerbangan kembali ke dari Ambon pukul 18.20 WIT dan mendarat di Surabaya pada 18.50 WIB.

Danang mengatakan, ekspansi Lion Air Surabaya ke Ambon diharapkan akan menjawab "millenials travelers" memperoleh alternatif wisata ke dua di kota Ambon.

"Kekhasan kultur wilayah dan nuansa ketenangan telah menjadi daya pikat tersendiri, bagi pelancong yang terpesona dengan wilayah Indonesia timur yakni kota Ambon," katanya.

Kehadiran rute baru di Maluku katanya, menjadi salah satu bentuk keseriusan Lion Air dalam menjembatani antar wilayah melalui transportasi udara, dengan tetap mengedepankan faktor keselamatan, keamanan den kenyamanan penerbangan.

Lion air berkomitmen memperkuat konektivitas domestik dan regional, yang diharapkan dapat memberikan nilai efektifitas para "travellers" maupun "business, karena waktu tempuh Surabaya menuju Ambon berkisar 1 jam 30 menit.

Keunggulan lainnya, wisatawan dari berbagai kota melalui Surabaya tujuan Ambon dapat melanjutkan penerbangan ke Namlea, Tual, Saumlaki, Fak-Fak, Sorong, Makassar, Labuha, Ternate dan kota lainnya, Sebaliknya dari Maluku juga bisa meneruskan sejumlah destinasi menarik seperti Surabaya, Denpasar, Lombok, Kupang, Yogjakarta, Bandung, Jakarta dan lainnya.

Untuk sektor dari Ambon - Makassar penerbangan pukul 13.05 WIT menggunakan nomor JT-887, pesawat diperkirakan tiba pukul 13.50 WITA di bandar udara Sultan Hasanuddin Makassar, sedangkan dari Makassar lepas landas pukul 14.50 WITA dan tiba di Ambon pukul 17.35 WIT.

Layanan penerbangan non-stop tambahan tersebut menjadikan rute Soekarno Hatta ke Surabaya 13 kali setiap hari dan Ambon-Makassar tiga kali sehari.

 

Pewarta: Penina Fiolana Mayaut

Editor : Lexy Sariwating


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2019