Ternate (ANTARA) - Manajemen Maskapai Penerbangan Lion Air memperkenalkan layanan penerbangan langsung atau non-setop pertama dari Bandar Udara Sultan Babullah, Ternate, Maluku Utara (Malut) ke Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta, Cengkareng (CGK).
Corporate Communications Strategic of Lion Air Danang Mandala Prihantoro, Jumat, mengatakan penerbangan perdana terlaksana pada hari ini dari Ternate ke Jakarta menandai langkah besar dalam meningkatkan konektivitas antarwilayah di Indonesia.
Selain itu, kata Danang, daya tarik penerbangan non-setop Ternate ke Jakarta efisiensi waktu. Penerbangan non-setop menghemat waktu perjalanan, memberikan kemudahan bagi pebisnis, wisatawan dan masyarakat yang ingin bepergian tanpa henti ke Jakarta dari Ternate.
Dia menyebut, rute penerbangan pesawat Lion Air ini dari Ternate (TTE)-Jakarta (CGK) JT-887 pukul 07.10 WIT Jakarta (CGK), dan Jakarta ke Ternate (TTE) JT-886 00.40 WIB tiba pukul 06.25 WIT.
Baca juga: Lion Air akan digunakan angkut jamaah haji Maluku Utara ke Makassar
Pihaknya memberikan kenyamanan maksimal, karena tidak adanya pemberhentian di bandar udara lain, pebisnis, wisatawan dan masyarakat akan menikmati perjalanan yang lebih nyaman dan tenang dengan efisiensi biaya.
Penerbangan langsung lebih hemat biaya dibandingkan dengan penerbangan yang memerlukan transit atau pemberhentian, terutama dalam hal biaya tambahan perjalanan. Oleh karena itu, perlu untuk memberikan peningkatan aksesibilitas.
Ia menyebutkan, penerbangan ini memudahkan akses bagi wisatawan dan pebisnis yang ingin melakukan kunjungan ke Ternate atau Jakarta, memperkuat hubungan bisnis dan pariwisata antara kedua wilayah.
Melalui Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta, terhubung ke Yogyakarta, Solo, Semarang, Surabaya, Malang, Bali, Lombok, Labuan Bajo, Kupang, Lampung, Palembang, Padang, Pekanbaru, Batam, Medan, Pontianak, Palangkaraya, Balikpapan, Singapura, Kuala Lumpur, Penang, Jeddah, Madinah, dan kota-kota lainnya.
Penerbangan ini diharapkan pula dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi lokal, di Ternate dan Jakarta, dengan meningkatkan perdagangan, pariwisata, dan investasi.
"Penerbangan ini akan dioperasikan menggunakan pesawat modern dengan fasilitas dan layanan terbaik dari Lion Air. Lion Air berkomitmen menyediakan pengalaman penerbangan yang aman, nyaman, dan menyenangkan bagi semua penumpang," ujar Danang pula.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Lion Air memperkenalkan penerbangan langsung Ternate-Jakarta
Lion Air perkenalkan penerbangan langsung Ternate-Jakarta
Sabtu, 27 Januari 2024 5:20 WIB