Harga berbagai jenis sayuran produksi petani lokal maupun yang selama ini dipasok dari daerah lain di pasar tradisional Kota Ambon, hingga kini masih normal.

Pantauan di pasar Mardika, Batu Merah dan pasar Lama, Senin, terlihat para pedagang sayur terutama sayur produksi petani lokal seperti kangkung, sawi, bayam, daun melinjo, daun singkong, daun kates, sayur paku dijual rata-rata Rp5.000/ikat.

Sedangkan sayur buah berupa labu siam ditawarkan Rp10.000/tiga buah, kacang panjang bervariasi dari Rp5.000 hingga Rp7.000/ikat, terong Rp5.000/empat buah, tomat sayur Rp24.000/Kg, ketimun Rp10.000/tiga buah besar.

Ina, pedagang pasar Mardika yang dikonfirmasi mengatakan, harga sayur hingga kini masih murah-murah, hal ini karena pemasokan dari sentra produksi cukup lancar sehingga stok cukup banyak.

"Di sisi lain, masyarakat Kota Ambon yang datang berbelanja juga agak berkurang, hal ini karena menghindari risiko terjangkit virus corona penyebab COVID-19. Selain itu juga mereka mematuhi aturan pemerintah untuk diam di rumah dan hanya keluar bila ada urusan penting," katanya.

Beberapa jenis sayur yang selama ini dpasok dari luar daerah pun masih tetap normal.

Sayur kentang ditawarkan Rp15.000/Kg, kol kepala Rp18.000/Kg, wortel Rp25.000/Kg, buncis Rp20.000/Kg, dan sayur putih Rp20.000/Kg.

"Jadi sayur-sayur yang ada di pasar Ambon ini masih murah, belum ada perubahan harga, hal ini karena stok cukup banyak, ditambah arus pemasokan dari sentra produksi cukup lancar," ujar Ina.

Pewarta: John Soplanit

Editor : Lexy Sariwating


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2020