Distributor kendaraan listrik di kota Ambon meminta PLN dapat menambah titik lokasi Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum
(SPKLU).

Direktur CV Dua Satu, Dian Pratama Tasan, yang merupakan distributor SELIS (motor dan sepeda listrik) di kota Ambon berharap PLN dapat menambah titik lokasi SPKLU di Kota Ambon, katanya, Selasa.

Ia mengatakan, hadirnya SPKLU PLN di Kota Ambon ini memberikan dampak positif bagi para pengguna kendaraan listrik di kota Ambon.

"Beberapa pengguna kendaraan listrik di Ambon yang agak berat apabila harus mengisi baterai kendaraannya di rumah. Dengan adanya SPKLU ini memudahkan mereka," katanya.

Dian mengakui, kehadiran SPKLU mendorong gaya hidup hemat, karena pengisian kendaraan listrik empat jam dapat menempuh jarak 70 kilometer.

Upaya ini juga, dapat mendorong penggunaan kendaraan listrik di Kota Ambon sehingga masyarakat Kota Ambon akan semakin maju.

"Sehingga masyarakat juga tidak hanya melihat kendaraan berbahan bakar konvensional saja. Ke depan juga kan program pemerintah terus mendorong pengalihan ke penggunaan kendaraan listrik", katanya.

Dldalam rangka mendukung era Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB), PLN membangun Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) pertama di Maluku dan Maluku Utara yang berlokasi di PLN Unit Layanan Pelanggan (ULP) Ambon Kota,Senin (12/4).

Pelucuran SPKLU ini merupakan salah satu bentuk komitmen PLN untuk mendorong gaya hidup berbasis listrik atau electrifying lifestyle yang lebih ramah lingkungan.

Pewarta: Penina Fiolana Mayaut

Editor : Lexy Sariwating


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2021