Sejumlah desa berpenduduk Muslim Sunni di Kecamatan Leihitu dan Salahutu, Pulau Ambon,  Kabupaten Maluku Tengah, menggelar malam takbiran menyambut perayaan Idul Fitri 1 Syawal 1442 Hijriah, Selasa malam.

Pantauan ANTARA, Desa Tengah - Tengah, Kecamatan Salahutu serta Desa Wakal, Kaitetu, Seith dan Negeri Lima di Kecamatan Leihitu telah menggelar malam takbiran karena akan merayakan Idul Fitri 1 Syawal 1442 Hijriah pada 12 Mei 2021.

Malam takbiran di desa-desa tersebut dimulai usai Shalat Magrib yang ditandai dengan takbir yang dikumandangkan di masjid-masjid setempat. Sebagian desa meramaikannya dengan membakar obor dan diletakan di depan rumah, sebagian lainnya menyalakan petasan dan kembang api di jalan.

Aktivitas malam tabiran ini dilaksanakan bersamaan dengan proses membayar zakat fitrah dan zakat mal yang merupakan syarat umat Islam usai pelaksanaan ibadah puasa, dan masih akan berlangsung hingga tengah malam nanti.

Warga muslim di Desa Kaitetu, Seith dan Negeri Lima diketahui mulai melaksanakan ibadah puasa 1 Ramadhan 1442 Hijirah pada 12 April 2021, dan akan merayakan Idul Fitri 1 Syawal 1442 Hijriah pada 12 Mei 2021.

Sedangkan warga Desa Tengah- Tengah dan Wakal berpuasa Ramadhan sehari lebih awal dari Desa Kaitetu, Seith dan Negeri Lima, yakni pada  11 April 2021 dan harusnya berlebaran pada 11 Mei 2021, tapi mereka menundanya hingga 12 Mei 2021 dan baru menggelar malam takbiran malam ini.

Pada 2020  Desa Tengah- Tengah dan Wakal juga melaksanakan ibadah puasa 1 Ramadhan 1441 Hijriah lebih awal pada 22 April 2020, tapi menunda pelaksanaan Idul Fitri 1 Syawal 1441 Hijriah yang seharusnya dirayakan pada 22 Mei 2020 menjadi 23 Mei 2020.

Menurut seorang warga Desa Wakal, Jumrah Makassar (30), penundaan pelaksanaan perayaan Idul Fitri dari 11 Mei 2021 menjadi 12 Mei 2021 telah diumumkan beberapa hari sebelumnya di Masjid Nurul Awal Wakal.

"Harusnya hari ini (Selasa) kami sudah lebaran tapi ditunda berdasarkan keputusan dewan adat Saniri dan penghulu masjid, sehingga di sini (Wakal) baru akan shalat Id besok tapi zakat sudah dibayarkan kemarin malam," kata dia.

Selain, Desa Tengah- Tengah, Desa Wakal, Kaitetu, Seith dan Negeri Lima, sebagian warga Desa Hila di Kecamatan Leihitu  juga akan melaksanakan perayaan Idul Fitri 1 Syawal 1442 Hijriah pada 12 Mei 2021 karena mulai berpuasa Ramadhan 12 April 2021.
 

Pewarta: Shariva Alaidrus

Editor : Lexy Sariwating


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2021