Anggaran pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten Yahukimo, Papua yang mencapai Rp40 miliar dan dicairkan dalam dua tahap yaitu dari APBD 2010 dan 2011 dinilai terbesar di Indonesia. Ketua Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Yahukimo David Silak di Jayapura, Minggu, menjelaskan, dana dari APBD 2010 sebesar Rp7 milar lebih dan Rp34 miliar dari APBD 2011. "Jika melihat besarnya anggaran yang dikeluarkan Pemerintah Kabupaten Yahukimo, jelas dana itu terbesar di Indonesia untuk ukuran daerah Yahukimo," katanya. Menurut dia, dana yang dibutuhkan besar karena Kabupaten Yahukimo memiliki 51 distrik dan 517 kampung dan satu kelurahan yang letaknya sangat jauh. selain itu, untuk membayar honor PPS, KPPS dan PPD, KPU harus mengeluarkan dana sebesar Rp12 miliar. Dalam hal distribusi logistik, KPU Yahukimo harus menggunakan pesawat yang membutuhkan dana sekitar Rp7 miliar mengingat jarak antara daerah satu dengan lainnya harus ditempuh melalui jalur udara. Dia menilai, dana itu lebih kecil dari jumlah yang diminta KPU. "Dana sebesar Rp40 miliar hingga Rp50 miliar tidak cukup. Paling sedikit Rp55 miliar. Anggaran yang diajukan sudah sangat teliti dan berdasar pada pengalaman Pilkada sebelumnya," ujarnya. Untuk mencegah kekurangan dana, kata David Silak, pihaknya berusaha mengurangi yang sifatnya tidak terlalu penting. Dia menuturkan, saat ini sebagian logistik berada di Wamena dan sebagian lainnya berada di Kota Dekai. Menurut jadwal seluruh logistik akan diantar ke daerah-daerah pada Senin (10/11). "Kami akan mulai dari distrik terjauh dan dilakukan selama lima hari. Namun itu semua tergantung pada cuaca, apabila cuaca baik semua akan terdistribusi, namun jika cuaca buruk kami tidak bisa berbuat apa-apa mengingat letak geografis Yahukimo sulit dijangkau jika terjadi cuaca ekstrem," tuturnya. Menurut dia, distribusi logistik ke daerah-daerah di Yahukimo akan menggunakan jasa penerbangan milik Perusahaan Darma Nusantara. Menyinggung sering terjadinya sistem noken pada saat pemungutan suara, tegas David Silak, pihaknya ingin pelaksanaan pemilihan kepala daerah di Kabupaten Yahukimo berjalan jujur, adil, langsung, umum, bebas, rahasia. "Kami sudah arahkan masyarakat ke arah itu, namun pelaksanaan di lapangan kami tidak tahu," tegasnya. Menurut jadwal, pemungutan suara di Kabupaten Yahukimo akan berlangsung pada 18 Januari 2011.

Pewarta:

Editor :


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2011