Ambon (Antara Maluku) - KONI Maluku menyertakan 25 atlet di Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XIV dijadwalkan Riau 7 - 13 Oktober 2012.

Gubernur Maluku Karel Albert Ralahalu secara resmi melepas 25 atlet yang berlaga di lima cabang olahraga itu di Ambon, Selasa. Mereka dijadwalkan berangkat ke Riau pada 3 Oktober 2012.

Gubernur berharap para atlet berjuang ekstra keras agar bisa mengukir prestasi terbaik guna memperbaiki peringkat.

"Mari kita evaluasi hasil Maluku di PON XVIII Riau yang ternyata hanya berhasil menyumbangkan empat medali emas, 10 perak dan lima perunggu karena kurangnya semangat juang dari para atlet," ujarnya.

Padahal, lanjutnya, 10 medali perak itu bila saat bertanding para atlet berjuang optimal, maka bisa meraih medali emas sehingga melampaui target Maluku di PON XVIII.

Maluku menargetkan meraih 10 medali emas di PON XVIII dengan berlaga di 10 cabang olahraga.

Gubernur tidak mau memberikan sambutan yang panjang karena terpenting memotivasi para atlet agar bertanding dengan menjunjung tinggi sportivitas.

"Yakinkanlah dengan prestasi terbaik, maka itu mengharumkan nama Maluku di event nasional empat tahunan tersebut sebagai bagian dari keberhasilan pembangunan di daerah ini," katanya.

Wakil Ketua Tim Peparnas XIV Maluku, Pieter Mustamu menargetkan masuk peringkat 10 besar.

Peparnas XIII di Kaltim pada 2008 Maluku berada di peringkat ke-12 dengan meraih delapan medali emas, tiga perak dan dua perunggu.

25 atlet tersebut berlaga di cabang olahraga renang (sembilan orang), tenis meja (delapan), atletik (empat) serta catur dan bulutangkis masing - masing dua atlet.

Pewarta: Lexy Sariwating

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2012