Mexico City (Antara Maluku) - Sedikitnya 13 orang tewas, Senin (26/8), akibat tanah longsor yang dipicu oleh hujan lebat yang dibawa Topan Tropis Fernand, ketika topan itu mendarat dan menerjang Negara Bagian Veracruz, Meksiko Timur, kata pemerintah negara bagian.

Korban tewas itu ditemukan di Kota KeciL Yecuatla, Sierra de Misantla, di Kota Praja Tuxpan, dan di Permukiman Atzalan setelah topan tropis tersebut mendarat di dekat Pelabuhan Vracruz, Ahad malam. Topan itu membawa hujan lebat, kata Kantor Perlindungan Masyarakat Veracruz.

Lebih dari 100 rumah juga rusak diterjang tanah longsor, demikian laporan Xinhua --yang dipantau Antara di Jakarta, Selasa pagi.

Topan tropis tersebut melemah pada Senin pagi menjadi depresi tropis dan diperkirakan akan terus melemah dalam beberapa jam sesudahnya, kata biro ramalan cuaca lokal. (Xinhua-OANA)

Pewarta: Chaidar (*)

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2013