Ambon, 2/3 (Antara Maluku) - Gubernur Maluku, Said Assagaff, di Ambon, Rabu, mencanangkan Pemusatan Latihan Daerah (PELATDA) Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX Provinsi Jawa Barat pada 2016.

"Menjadi duta-duta olahraga prestasi mewakili daerah ke event-event bertaraf nasional maupun internasional merupakan kebanggaan tersendiri para atlet," kata Gubernur.

Menurut dia, kebanggaan tidak diperoleh dengan mudah, tetapi melalui proses perjuangan dan kerja keras yang tidak kenal lelah maupun putus asa.

Filosofi seperti ini, mesti ditanamkan dalam jiwa setiap atlet untuk berjuang meraih prestasi terbaik di berbagai ajang kompetisi olahraga.

"Saya menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang tinggi kepada para atlet yang akan mengikuti Pelatda ini. Saya percaya, saudara-saudara merupakan putra-putri terbaik Maluku, yang telah terpilih melalui seleksi ketat berdasarkan prestasi diraih selama ini," ujarnya.

Gubernur mengatakan PON adalah pesta multi event yang dilaksanakan setiap empat tahun, dan sejatinya mengandung nilai-nilai historis pembangunan keolahragaan.

Karenanya, tidak hanya sebagai ajang peningkatan prestasi olahraga Indonesia, tetapi lebih dari itu, terkandung nilai-nilai nasionalisme yang tinggi karena menjadi alat pemersatu bangsa.

"Jalan menuju PON tidak mudah, karena itu para atlet harus berjuang keras menunjukan kemampuan dan prestasi terbaiknya," tandasnya.

Untuk mengukur prestasi, katanya, perlu melakukan uji coba melalui ajang Pra PON yang sudah dilaksanakan sepanjang 2015.

Bagi para atlet yang lolos seleksi PraPON perlu diberikan apresiasi, karena mereka yang unggul dan berkualitas, baik secara fisik, teknik, taktik maupun mental dan strategi.

"Pembinaan atlet berprestasi bukan semata-mata menjadi tanggungjawab KONI Maluku atau pengurus provinsi cabang Olahraga, melainkan tanggungjawab semua pihak, karena proses pembinaan tidak bisa dilakukan secara parsial atau sendiri-sendiri tetapi harus dilakukan secara sistemik, terpadu, terarah, terprogram, berjenjang dan berkelanjutan hingga mencapai puncak prestasi," tandas Gubernur.

Karena itu, Peltada yang dilaksanakan ini, sangat penting untuk mengintegrasikan program latihan lebih optimal, sehingga dapat meningkatkan kualitas fisik, teknik, taktik, strategi dan mental para atlet yang akan berlaga di PON XIX Jawa Barat nanti.

"Saya mengharapkan pelaksanaan Pelatda ini, tidak saja membentuk dan memperkokoh karakter maupun kepribadian para atlet maupun pelatih, tetapi juga dapat membangun optimisme dan kebanggaan anak negeri seribu pulau ini, dalam membela panji-panji olahraga Provinsi Maluku," tegas Gubernur.

Pewarta: Rofinus E. Kumpul

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2016