Ambon, 25/3 (Antara Maluku) - Wakil Wali Kota (Wawali) Ambon terpilih Syarief Hadler memaparkan visi misi dan program kerja untuk menyelaraskan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) kota Ambon tahun 2017 - 2022 kepada Aparatur Sipil Nasional (ASN).

Penyampaian visi misi dan program kerja pasangan Wali Kota Richard Louhenapessy dan Wakil Wali Kota Syarief Hadler terpilih sebagai upaya penyelarasan RPJM kota Ambon.

"Kami mengundang kepala daerah terpilih untuk saling bertukar informasi dan menyamakan persepsi terkait RPJM dan RPJ, selanjutnya diajukan sebagai renstra," kata Sekretaris Kota Ambon, Anthony Gustaf Latuheru di Ambon, Jumat.

Ia mengatakan, komunikasi yang dilakukan penting walaupun proses pelantikan kepala daerah terpilih belum ditetapkan, tetapi penyusunan dapat dilakukan mulai saat ini.

"Setelah pertemuan ini kita berharap dapat diikuti dengan penyusunan program kerja sesuai dengan visi-misi dan janji politik saat kampanye, sehingga juga dapat dinikmati warga kota Ambon," ujarnya.

Sementara itu Wawali terpilih Syarief menjelaskan, pemaparan visi misi dan program kerja penting untuk menyamakan perencanaan pembanguna kota Ambon lima tahun mendatang.

"Kami sangat mengapresiasi Pemkot Ambon yang telah memberikan kesempatan bagi kami dan tim menyampaikan visi misi sehingga dapat menjadi materi penyusunan RPJM," katanya.

Visi kota Ambon yakni Ambon yang harmonis, sejahtera dan religius, sedangkan misi dijabarkan dalam empat poin yakni memperkuat dan mempererat harmonisasi sosial, meningkatkan kualitas sumber daya manusia, memberdayakan ekonomi keluarga dan masyarakat menuju kemandirian yang kreatif berbasis sumberdaya alam yang tersedia, dan meningkatkan nilai-nilai spiritualitas masyarakat.

Strategi utama pembangunan kota Ambon adalah menggunakan jargon " Tarus benahi Ambon untuk semua" atau terus membenahi Ambon untuk seluruh masyarakat.

Selain itu program prioritas yang disiapkan adalah program yang bersifat menyentuh langsung kepentingan publik, bersifat monumental, lintas urusan, berskala besar dan memiliki urgensi yang tinggi, serta memberikan dampak luas kepada masyarakat.

Tujuh program prioritas yakni Ambon aman, bersih, terang, sehat, cerdas, berbudaya dan Ambon yang sejahtera.

"Visi misi dan program prioritas ini merupakan kelanjutan kepemipinan lima tahun lalu 2011-2016 yakni Benahi Ambon dengan lima program prioritas yaitu menjadikan kota Ambon bersih pada waktu siang, terang di malam hari serta penataan parkir dan transportasi, peningkatan kualitas pelayanan publik dan Ambon yang partisipatif," tandasnya.

Pewarta: Penina Mayaut

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2017