Ternate, 25/8 (Antara Maluku) - Basarnas Ternate, Maluku Utara (Malut) menyiagakan personelnya di Pulau Taliabu guna mengantisipasi korban akibat banjir yang terjadi selama tiga hari terakhir.

"Kami akan siagakan personel, sebab hingga kini menunggu permintaan BPBD Taliabu untuk mengatasi banjir di Desa Retahaya, Wayo, dan Desa Kilong," kata Kepala Kantor SAR Ternate Mustari, Jumat.

Ia mengatakan, berdasarkan informasi belum ada korban jiwa sehingga belum membutuhkan bantuan dari Tim Basarnas.

Menurut Mustari, dalam kasus bencana alam, Basarnas Ternate siap membantu apabila ada permintaan BPBD setempat, karena sudah menjadi tanggung jawab Basarnas.

Meski demikian, pihaknya tetap memantau banjir tersebut melalui informasi di Ternate dan kalau sewaktu-waktu dibutuhkan bantuan langsung ditindaklanjuti.

Selain itu, kata Mustari, data yang disampaikan dari BPBD Taliabu untuk korban pengusian, terisolir, korban kerusakan masih dalam proses pendataan.

Sementara itu, Dinas Sosial Kabupaten Pulau Taliabu memberikan bantuan makanan siap saji dengan melibatkan 50 orang anggota.

"Sesuai laporan dari BPBD Taliabu, kondisi terakhir menunjukkan stok di gudang BPBD kosong. Upaya mendata korban dan mengevakuasi pengungsi, penyataan status tanggap darurat telah dilakukan, termasuk penyiapan posko penanganan korban di Desa Bobong dan Danramil Taliabu Barat," kata Mustari.

Cuaca buruk dalam tiga hari terakhir mengakibatkan banjir di Pulau Taliabu, menyebabkan rusaknya jalan dan jembatan sehingga menyulitkan masyarakat.

Pewarta: Abdul Fatah

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2017