Ternate, 7/11 (Antara Maluku) - Harga cabai nona di Kota Ternate, Maluku Utara (Malut) pada pekan ini naik jika dibandingkan dengan pekan sebelumnya yakni dari Rp35.000/ Kg menjadi Rp50.000/Kg.

Pantauan Antara di Pasar Higienis Ternate, Selasa, menunjukkan harga cabai keriting juga naik, yang sebelumnya Rp35.000/Kg menjadi Rp40.000/ Kg.

Salah seorang pedagang di Pasar Higienis Ternate Sarifa mengaku, kenaikan harga cabai tersebut karena kurangnya stok. Untuk pasokan cabai biasanya dipasok dari Subaim, Halmahera Timur dan Manado, Sulawesi Utara.

Untuk harga bawang merah dan putih juga mengalami kenaikan, bawang bawang merah pada pekan sebelumnya Rp35.000/Kg, kini naik menjadi Rp36.000/Kg dan untuk bawang putih dari Rp28.000/Kg menjadi Rp36.000/Kg.

Sementara itu, harga tomat mengalami penurunan dari Rp10.000/Kg menjadi Rp8.000/Kg. Harga ini juga diperkirakan akan bertahan dalam beberapa hari kedepan, terkecuali kalau pasokan tomat dari luar Ternate terlambat masuk baru akan mengalami kenaikan.

Harga sayuran lainnya seperti kol tetap Rp8.000/Kg, kacang buncis Rp10.000/Kg, wortel Rp15.000/Kg, kentang Rp15.000/Kg, sawi Rp15.000/Kg dan bawang daun Rp40.000/Kg.

Sayur kangkung perikat Rp2.500, kacang panjang 5.000/ikat, sayur bayam Rp5.000/ikat pakis Rp5.000/ikat, labu siam Rp10.000/buah dan ketimun Rp5.000 untuk tiga buah.

Harga sayuran di Ternate lebih mahal jika dibandingkan dengan di kabupaten lainnya di Malut, karena sebagian besar didatangkan dari luar Ternate, bahkan ada dari Sulawesi dan Pulau Jawa.

Pewarta: Abdul Fatah

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2017