Realisasi program Serbuan Vaksinasi COVID-19 Massal yang dilaksanakan sejak tanggal 26 Juni 2021 untuk Provinsi Maluku hingga awal bulan Juli sudah mencapai sekitar 14.000 orang.
Wakapolda Maluku Brigjen Pol Jan de Fretes di Ambon, Jumat, mengatakan jumlah realisasi vaksinasi tersebut sudah melebihi target nasional yang ditetapkan untuk Maluku sebanyak 8.000 orang.
"Secara nasional kita termasuk daerah yang tertinggi vaksinasinya karena dari target 8.000 orang untuk Maluku, realisasinya bisa menembus angka 14 ribu orang yang telah divaksin," katanya.
Program pemerintah berupa serbuan vaksinasi COVID-19 ini dilaksanakan juga untuk menyambut HUT Bhayangakara ke-75 tahun ini, ujarnya.
Baca juga: Capaian vaksinasi warga lansia di Ambon 9.553 orang, perlu kesadaran
Untuk pelaksanaan kegiatan serbuan vaksinasi sejak akhir Juni 2021, Polda Maluku bersama Kodam XVI/Pattimura melakukannya secara serempak pada 61 titik di setiap Polres dan Pollresta.
Kemudian hingga polsek-polsek yang ada membuka Gerai Vaksin Presisi untuk memberikan layanan vaksinasi COVID-19 kepada semua lapisan masyarakat guna mencegah penyebaran Virus Corona.
Baca juga: Polda Maluku-Kodam Pattimura laksanakan program serbuan vaksinasi di 61 lokasi
Meski pun di jajaran Polres secara khusus hanya memiliki tenaga medis yang minim, namun atas kerjasama dan koordinasi dengan pemerintah daerah maupun aparat TNI sehingga program ini tetap berjalan baik dan ribuan warga bisa dilayani.
"Kita bersinergi dengan TNI maupun dinas kesehatan untuk mengimbau masyarakat banyak, sehingga mereka mau divaksin, tidak hanya di Ambon tapi seluruh kabupaten dan kota di Maluku," ujarnya.
Presiden Joko Widodo menginstruksikan agar penyaluran vaksinasi COVID-19 mencapai satu juta orang dalam sehari. Hal ini untuk mempercepat capaian cakupan vaksinasi agar bisa 70 persen dari populasi penduduk Indonesia.
Di Kota Ambon, salah satu lokasi vaksinasi yang terus ramai berada di Pendopo Lapangan Merdeka. Meski hujan turun cukup deras sejak Jumat pahi, ratusan warga tetap mendatangi lokasi untuk mendapat vaksinasi.
Baca juga: Lanal Tual dan Pemkab Malra tingkatkan cakupan vaksinasi COVID-19, begini penjelasannya
COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2021
Wakapolda Maluku Brigjen Pol Jan de Fretes di Ambon, Jumat, mengatakan jumlah realisasi vaksinasi tersebut sudah melebihi target nasional yang ditetapkan untuk Maluku sebanyak 8.000 orang.
"Secara nasional kita termasuk daerah yang tertinggi vaksinasinya karena dari target 8.000 orang untuk Maluku, realisasinya bisa menembus angka 14 ribu orang yang telah divaksin," katanya.
Program pemerintah berupa serbuan vaksinasi COVID-19 ini dilaksanakan juga untuk menyambut HUT Bhayangakara ke-75 tahun ini, ujarnya.
Baca juga: Capaian vaksinasi warga lansia di Ambon 9.553 orang, perlu kesadaran
Untuk pelaksanaan kegiatan serbuan vaksinasi sejak akhir Juni 2021, Polda Maluku bersama Kodam XVI/Pattimura melakukannya secara serempak pada 61 titik di setiap Polres dan Pollresta.
Kemudian hingga polsek-polsek yang ada membuka Gerai Vaksin Presisi untuk memberikan layanan vaksinasi COVID-19 kepada semua lapisan masyarakat guna mencegah penyebaran Virus Corona.
Baca juga: Polda Maluku-Kodam Pattimura laksanakan program serbuan vaksinasi di 61 lokasi
Meski pun di jajaran Polres secara khusus hanya memiliki tenaga medis yang minim, namun atas kerjasama dan koordinasi dengan pemerintah daerah maupun aparat TNI sehingga program ini tetap berjalan baik dan ribuan warga bisa dilayani.
"Kita bersinergi dengan TNI maupun dinas kesehatan untuk mengimbau masyarakat banyak, sehingga mereka mau divaksin, tidak hanya di Ambon tapi seluruh kabupaten dan kota di Maluku," ujarnya.
Presiden Joko Widodo menginstruksikan agar penyaluran vaksinasi COVID-19 mencapai satu juta orang dalam sehari. Hal ini untuk mempercepat capaian cakupan vaksinasi agar bisa 70 persen dari populasi penduduk Indonesia.
Di Kota Ambon, salah satu lokasi vaksinasi yang terus ramai berada di Pendopo Lapangan Merdeka. Meski hujan turun cukup deras sejak Jumat pahi, ratusan warga tetap mendatangi lokasi untuk mendapat vaksinasi.
Baca juga: Lanal Tual dan Pemkab Malra tingkatkan cakupan vaksinasi COVID-19, begini penjelasannya
COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2021