Polda Maluku Utara (Malut) melalui Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke - 69 pada 2021 dan Hari Jadi Ke-73 Polisi Wanita RI menyalurkan bantuan sosial (bansos) dan penyerahan taliasih serta vaksinasi bagi 12 jemaat Kristen di Kota Ternate.

Kapolda Malut, Irjen Pol Risyapudin Nursin di Ternate, Kamis, mengatakan,  semoga dengan adanya kegiatan ini dapat berbagi kebahagiaan guna meningkatkan imunitas para penerima bansos.

Jumlah paket sembako dalam kegiatan ini sebanyak 269 paket yang disalurkan di 12 jemaat  yakni  GKPMI Kalumpang, GBI Filadelfia,  GPDI El - Shadai, GBT Kristus Raja, GBI GMAHK Bukitsion, Khatolik Paroki Santo Willibrordus, GBI Rajawali, GPM Immanuel, GPM Soa Tabanga, GKPMI Tabanga, Eben Haezer Ternate, dan GBI Bethany.

Tidak hanya Bakti Sosial, Polda Malut juga menggelar vaksinasi Merdeka di Gereja Eben Haezer Ternate guna mendukung program pemerintah serta meningkatkan kekebalan kelompok.

"Sebanyak 168 dosis vaksinasi akan kita berikan kepada seluruh umat Kristen yang ada di Kota Ternate dan apabila ada kekurangan, maka akan mobilisasi ke Puskesmas, Rumah Sakit atau aula Polres Ternate yang membuka pelayanan vaksinasi setiap Hari, " kata Kapolda.

 

 

Pewarta: Abdul Fatah

Editor : Lexy Sariwating


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2021