Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Maluku mengatakan Kota Ambon mengalami inflasi sebesar 0,34 persen pada Januari 2022 dengan indeks harga konsumen (IHK) 110,16.
"Inflasi tahun kalender Kota Ambon Januari 2022 tercatat sebesar 0,34 persen, dan inflasi tahun ke tahun tercatat sebesar 4,38 persen," kata Jessica Pupella, Koordinator Fungsi Statistik Distribusi Kantor BPS Provinsi Maluku, di Ambon, Rabu.
Dia mengatakan, 10 komoditas utama yang mengalami kenaikan harga atau memberikan andil terbesar terhadap inflasi Kota Ambon pada Januari 2022 di antaranya adalah nasi dengan lauk, minyak goreng, ikan tongkol, ikan cakalang, telur ayam ras, daun melinjo, biaya pulsa ponsel, pisang, anggur, dan wortel.
Selama Januari 2022, dari 368 komoditas tercatat sebanyak 110 komoditas yang mengalami kenaikan harga dan 26 komoditas yang penurunan harga di Kota Ambon.
Ke-10 komoditas yang mengalami kenaikan harga atau yang memberikan andil terbesar terhadap inflasi Kota Ambon di antaranya nasi dengan lauk (0,2718 persen), minyak goreng (0,0889 persen), ikan tongkol (0,0829 persen), ikan cakalang (0,0556 persen), telur ayam ras (0,0524 persen), daun melinjo (0,0434 persen), biaya pulsa ponsel (0,0428 persen), pisang (0,0413 persen), anggur (0,0352 persen), dan wortel (0,0337 persen).
Sedangkan 10 komoditas utama yang mengalami penurunan harga dengan andil terbesar terhadap deflasi Kota Ambon pada Januari 2022 yakni cabai rawit (-0,3995 persen), angkutan udara (-0,3954 persen), cabai merah (-0,0579 persen), televisi berwarna (-0,0126 persen), cakalang diawetkan (-0,0112 persen), biaya administrasi transfer uang (-0,0064 persen), bunga pepaya (-0,0052 persen), daun singkong (-0,0051 persen), nanas (-0,0047 persen), dan terong (-0,0036 persen).
Ia mengatakan pada Januari 2022 dari 90 kota IHK di Indonesia , tercatat 85 kota mengalami inflasi dan lima kota mengalami deflasi.
Inflasi tertinggi terjadi di Kota Sibolga sebesar 1,53 persen, inflasi terendah terjadi di Kota Manokwari sebesar 0,02 persen. Deflasi tertinggi terjadi di Kota Kotamobagu sebesar 0,66 persen. Deflasi terendah terjadi di Kota Jayapura sebesar 0,04 persen.
Dari 90 kota IHK, rangking IHK Kota Ambon ada di posisi 14, inflasi bulanan dan inflasi tahun kalender Kota Ambon berada pada posisi ke 78, inflasi tahun ke tahun pada ranking ke tiga.
COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2022
"Inflasi tahun kalender Kota Ambon Januari 2022 tercatat sebesar 0,34 persen, dan inflasi tahun ke tahun tercatat sebesar 4,38 persen," kata Jessica Pupella, Koordinator Fungsi Statistik Distribusi Kantor BPS Provinsi Maluku, di Ambon, Rabu.
Dia mengatakan, 10 komoditas utama yang mengalami kenaikan harga atau memberikan andil terbesar terhadap inflasi Kota Ambon pada Januari 2022 di antaranya adalah nasi dengan lauk, minyak goreng, ikan tongkol, ikan cakalang, telur ayam ras, daun melinjo, biaya pulsa ponsel, pisang, anggur, dan wortel.
Selama Januari 2022, dari 368 komoditas tercatat sebanyak 110 komoditas yang mengalami kenaikan harga dan 26 komoditas yang penurunan harga di Kota Ambon.
Ke-10 komoditas yang mengalami kenaikan harga atau yang memberikan andil terbesar terhadap inflasi Kota Ambon di antaranya nasi dengan lauk (0,2718 persen), minyak goreng (0,0889 persen), ikan tongkol (0,0829 persen), ikan cakalang (0,0556 persen), telur ayam ras (0,0524 persen), daun melinjo (0,0434 persen), biaya pulsa ponsel (0,0428 persen), pisang (0,0413 persen), anggur (0,0352 persen), dan wortel (0,0337 persen).
Sedangkan 10 komoditas utama yang mengalami penurunan harga dengan andil terbesar terhadap deflasi Kota Ambon pada Januari 2022 yakni cabai rawit (-0,3995 persen), angkutan udara (-0,3954 persen), cabai merah (-0,0579 persen), televisi berwarna (-0,0126 persen), cakalang diawetkan (-0,0112 persen), biaya administrasi transfer uang (-0,0064 persen), bunga pepaya (-0,0052 persen), daun singkong (-0,0051 persen), nanas (-0,0047 persen), dan terong (-0,0036 persen).
Ia mengatakan pada Januari 2022 dari 90 kota IHK di Indonesia , tercatat 85 kota mengalami inflasi dan lima kota mengalami deflasi.
Inflasi tertinggi terjadi di Kota Sibolga sebesar 1,53 persen, inflasi terendah terjadi di Kota Manokwari sebesar 0,02 persen. Deflasi tertinggi terjadi di Kota Kotamobagu sebesar 0,66 persen. Deflasi terendah terjadi di Kota Jayapura sebesar 0,04 persen.
Dari 90 kota IHK, rangking IHK Kota Ambon ada di posisi 14, inflasi bulanan dan inflasi tahun kalender Kota Ambon berada pada posisi ke 78, inflasi tahun ke tahun pada ranking ke tiga.
COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2022