Belasan rumah warga di Desa Wosia, Kecamatan Tobelo, Kabupaten Halmahera Utara, Provinsi Maluku Utara, terdampak banjir rob pada Rabu malam (18/1) menurut pejabat Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD).

Kepala BPBD Halmahera Utara Abner Manery ketika dihubungi dari Ternate, Kamis, menyampaikan bahwa banjir rob berdampak pada belasan rumah warga di kompleks TPI 2.

Menurut dia, banjir rob di daerah pesisir Desa Wosia berdampak pada 18 keluarga yang terdiri atas 72 orang.

"Satu KK (kepala keluarga) atas nama Johanis Naharia yang anggota keluarganya empat orang rumahnya rusak parah karena dihantam ombak besar," kata Abner.

Dia mengatakan bahwa BPBD bersama instansi terkait lain serta pemerintah kecamatan dan desa sedang mengupayakan tempat mengungsi bagi warga yang rumahnya terdampak banjir rob.

Menurut dia, pemerintah daerah juga menyiapkan bantuan logistik bagi warga yang rumahnya terdampak banjir rob.

"Yang jelas mereka akan diperhatikan oleh pemerintah daerah," kata Abner
 

Pewarta: Abdul Fatah

Editor : Ikhwan Wahyudi


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2023