Pertamina Patra Niaga kembali menghadirkan program MyPertamina Tebar Hadiah sebagai bentuk apresiasi bagi pelanggan di Kota Ambon  yang setia menggunakan dan membeli produk berkualitas Pertamina.

Sales Area Manager Pertamina Maluku, Angga Yudi Winata Putra menjelaskan, merayakan hari lahir Pancasila tahun 2023 Pertamina kembali menghadirkan Program MyPertamina Tebar Hadiah.

"Program MyPertamina tebar hadiah ini sebagai bentuk apresiasi tertinggi bagi pelanggan yang  setia menggunakan dan membeli produk berkualitas kami melalui aplikasi MyPertamina, kalau di Ambon sini pengguna produk BBM jenis Pertamax, "katanya di Ambon, Kamis.

Ia mengatakan, MyPertamina tebar hadiah akan diundi empat kali sepanjang periode Juni hingga September 2023.

"Setiap pembelian bahan bakar khusus di Ambon Pertamax akan mendapatkan poin untuk diundi guna mendapatkan berbagai hadiah," katanya.

Program MyPertamina Tebar Hadiah katanya merupakan kelanjutan dari program undian MyPertamina sebelumnya.

Hadiah MyPertamina Tebar Hadiah 2023 antara lain satu unit mobil Pajero Sport Dakkar, satu unit mobil Xpander Ultimate, satu unit motor Yamaha XMAX 250, satu unit motor Honda CBR 250 RR, satu unit motor Honda Forza, dua unit motor Yamaha XSR 155, delapanpaket Umrah bagi orang orang, 28 emas seberat 10 gram, dan 400 E-Voucher MyPertamina sebesar Rp250.000.

Syarat untuk mengikuti MyPertamina Tebar Hadiah tidak susah dan tidak banyak berubah dari tahun sebelumnya. Syarat utama tentu harus mendownload dan register di aplikasi MyPertamina. 

Masyarakat cukup melakukan transaksi pembayaran non tunai atau dengan E-Voucher di aplikasi MyPertamina untuk pembelian Pertamax dan varian Bright Gas untuk mendapatkan poin dalam aplikasi. 

Program undian MyPertamina Tebar Hadiah berlaku mulai hari ini, Kamis (1/6)  dilakukan di SPBU Pohon Pule 

"Respon pelanggan di Ambon sangat antusias menyambut kegiatan ini, dalam kesempatan ini kami juga berikan e-voucher kepada pelanggan saat pembelian Pertamax atau dexlite yang ada di kota Ambon," ujarnya 
 

Pewarta: Penina Fiolana Mayaut

Editor : Ikhwan Wahyudi


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2023