Pemerintah Kota (Pemkot) Ternate, Maluku Utara (Malut) melalui Dinas Ketahanan Pangan mengupayakan agar stok minyak goreng tetap tersedia untuk memenuhi kebutuhan masyarakat di daerah ini.

"Memang, sesuai laporan, untuk stok minyak goreng di gudang Bulog tersisa 500 kardus, menyusul belum masuknya distribusi dari pemasok di luar Malut," kata Plt Kadis Ketahanan Pangan Kota Ternate, Ato Albaar di Ternate, Rabu.

Artinya untuk kebutuhan minyak goreng saat ini tergolong minim dan permintaan semakin meningkat, tetapi dalam pekan depan stok minyak goreng akan masuk ke Ternate untuk memenuhi kebutuhan masyarakat

Dia menyatakan, untuk kebutuhan minyak goreng dalam sepekan terakhir memang dalam kondisi terbatas, tetapi untuk pekan depan kebutuhan minyak goreng akan normal, karena kapal membawa komoditas minyak goreng akan tiba di Ternate.

Kendati demikian, dirinya mengakui untuk komoditas kebutuhan masyarakat lainnya seperti beras, terigu, gula tetap aman hingga perayaan hari natal dan tahun baru di daerah ini.

Sebelumnya, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Ternate, menyatakan kebutuhan minyak goreng bersubsidi akan dipasok ke Ternate guna memenuhi berbagai ketersediaan minyak goreng bagi masyarakat.

Kepala Seksi Usaha Perdagangan dan Pendaftaran Usaha Disperindag Kota Ternate, Lakamisi menyatakan masyarakat akan mendapatkan minyak goreng bersubsidi melalui dua distributor akan menjual minyak goreng dengan harga Rp14 ribu per liter.

Menurut dia, hingga kini belum disampaikan kebutuhan minyak goreng bersubsidi akan dipasok ke Malut, tetapi untuk distributor yang menjual minyak goreng subsidi ini telah ditunjuk dua distributor yakni Toko Jempol dan Toko Manado.

Sementara itu, untuk pasokan minyak goreng di wilayah Malut sangat tersedia, menyusul masuknya minyak goreng curah bersubsidi sebanyak 11 kontainer.

Kebutuhan minyak goreng curah untuk masyarakat Ternate dan berbagai daerah lainnya sangat tersedia, karena dua distributor telah mendapatkan pasokan minyak goreng ke daerah ini.

Dia menyatakan, minyak goreng bersubsidi telah masuk ke Ternate sebanyak 12.180 jerigen yang dimasukkan dalam 11 kontainer, sehingga dengan adanya minyak goreng curah ini, tentunya kebutuhan masyarakat bisa terpenuhi hingga beberapa minggu ke depan.

Pewarta: Abdul Fatah

Editor : Daniel


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2023