Ambon (Antara Maluku) - PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Cabang Maluku menargetkan pencapaian premi tahun 2013 sebesar Rp50 miliar.

"Kami menargetkan premi 2013 sebesar Rp50 miliar, lebih besar dari target tahun lalu yang sebesar Rp46 miliar," kata Manager PT Asuransi Jiwasraya Cabang Maluku, Jamal, di Ambon, Rabu.

Menurut dia premi yang ditargetkan sebesar Rp50 miliar itu akan diperoleh dari premi asuransi individu sebesar Rp38 miliar  sedangkan sisanya dari pendapatan asuransi kumpulan sebesar Rp12 miliar.

Asuransi kumpulan atau kolektif merupakan nasabah yang dijaring melalui kantor pemerintah maupun swasta dimana karyawannya secara bersama - sama masuk asuransi, sedangkan asuransi individu adalah nasabah yang dijaring secara perorangan.

"Kami targetkan tahun 2013 menjaring nasabah baru secara individu sebanyak 2.500 orang, sedangkan nasabah kumpulan sebanyak 100.000 orang," kata Jamal.

Dijelaskan, nasabah kumpulan sampai saat ini berjumlah 214.000 orang sedangkan nasabah individu berjumlah 100.000 orang.

"Kami sedang merekrut tenaga operasional sebanyak 200 orang dan tenaga administrasi 10 orang," ujarnya.

Produk Asuransi Jiwasraya ada dua, yakni asuransi jiwa dan investasi. Dalam asuransi jiwa, jika tertanggung meninggal dunia dalam masa asuransi maka pembayaran premi dilakukan sekaligus. Ahli warisnya mendapatkan sejumlah dana dengan nilai terbesar antara uang asuransi sebesar 130 persen premi sekaligus, ditambah Top Up (Redemption) dengan nilai akumulasi dana jumlah unit yang dimiliki.

"Jika tertanggung meninggal dalam usia 65 tahun, maka ahli warisnya mendapatkan lagi tambahan dana sebesar 50 persen premi sekaligus," kata Jamal.

Pewarta:

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2013