Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Kepulauan Tanimbar (KKT) melaksanakan Gerakan Pangan Murah (GPM) yang terintegrasi dengan pasar murah untuk mengendalikan inflasi di daerah itu.

"Kegiatan ini bertujuan untuk menstabilkan harga pangan di tengah tingginya permintaan masyarakat, dan upaya pengendalian inflasi," kata Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Kepulauan Tanimbar S. Hukubun dalam keterangan tertulis yang diterima di Ambon, Selasa.

Menurutnya, melalui Gerakan Pangan Murah ini, masyarakat dapat memperoleh berbagai kebutuhan pokok dengan harga yang lebih terjangkau.

“GPM ini merupakan langkah strategis untuk mengendalikan inflasi, khususnya dalam sektor pangan. Dengan adanya pasar murah terintegrasi ini, diharapkan dapat menjaga stabilitas harga di pasar dan membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pokok dengan harga yang lebih rendah,” kata Hukubun.

Hukubun juga mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata dari sinergisitas antar Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan pemangku kepentingan terkait dalam upaya menjaga stabilitas ekonomi dan kesejahteraan masyarakat di kabupaten ini.

”Kami berterimakasih kasih kepada seluruh pihak yang terlibat dalam pelaksanaan pasar murah. Kerja sama yang baik antara pemerintah swasta sangat penting untuk memastikan pasokan dengan harga pangan tetap stabil, dimana masa-masa yang krusial ini,” ujarnya.

Sementara itu pada kesempatan lain Pj. Gubernur Maluku Sadali Ie mengatakan, persoalan inflasi masih menjadi kepedulian pemerintah pusat dan menjadi program prioritas yang harus dilakukan oleh Provinsi Maluku.

Yang mana saat ini inflasi Maluku berada pada angka 3,63 persen lebih tinggi dari inflasi nasional 2,51 persen.

Kondisi ini, tegas Gubernur, membutuhkan langkah cepat, tepat dalam penangan, jika tidak dikendalikan secara cepat akan berdampak lebih lanjut dan berpengaruh pada seluruh stabilitas baik ekonomi, keamanan, semua akan ikut berdampak.

Selain pengendalian inflasi saat ini Pemkab Tanimbar terus berusaha menekan angka kemiskinan dan kemiskinan ekstrim, juga angka prevalensi stunting.
 

Pewarta: Ode Dedy Lion Abdul Azis

Editor : Daniel


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2024