Ambon, 17/6 (Antara Maluku) - Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon menargetkan meraih trophi Adipura dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) tahun 2016.

Kepala Bagian Humas dan Protokoler kota Ambon, Joy Adriaanzs menyatakan, Ambon merupakan satu dari 60 kota yang dipilih untuk menyampaikan presentasi kebersihan dan lingkungan hidup di KLHK pada Selasa (14/6).

"60 kota dan kebupaten masuk dalam tahap presentasi guna seleksi kota yang akan menerima anugerah Adipura termasuk kota Ambon. Kita berharap proses ini target untuk meraih trophi adipura dapat terwujud," katanya di Ambon, Jumat.

Menurut dia, sistem penilaian Adipura sejak tahun 2015 dilakukan dalam dua tahapan yakni fisik meliputi rumah sakit, pemukiman, sekolah , pasar, terminal, Tempat pembuangan Akhir (TPA) dan sungai, serta penilaian non fisik berupa presentasi.

Penilaian dilakukan sejak 2015, dengan tahapan seleksi berupa tinjauan langsung, presentasi, verifikasi dan penentuan kota yang akan menerima.

"Hasil seleksi yang dilakukan, Pemkot Ambon menyampaikan presentasi sebagai syarat. Kita berharap dari 60 kota yang dipilih, Ambon masuk dalam penjaringan kota yang akan menerima trophi," ujarnya.

Joy menyatakan, berbagai faktor menjadi syarat yakni pengelolaan sampah dari TPS ke TPA, armada sampah, pohon peneduh kota, sekolah adiwiyata, dan alokasi anggaran untuk penataan kebersihan dan lingkungan hidup.

Ambon lanjutnya, telah mewujudkan upaya pengelolaan sampah ke TPA semakin berkurang melalui prorgram 3R (Reuse, Reduce, dan Recycle).

Mewujudkan target tersebut ,pihaknya telah menyiapkan berbagai persyaratan yang harus dipenuhi.

"Target meraih adipura dapat terwujud jika seluruh upaya yang dilakukan pemerintah yakni komitmen untuk membenahi masalah kebersihan dan lingkungan hidup mendapat dukungan dari masyarakat," katanya.

Penghargaan Adipura diraih Kota Ambon sejak tahun 1988 berupa sertifikat Adipura, 1989 meraih piagam Adipura, 1990 kembali meraih sertifikat, 1991-1994 piagam, 1995 sertifikat, 1996 piagam dan penghargaan Wahana Tata Nugraha sebagai kota tertib.

Penghargaan kembali diraih Ambon pada tahun 2012 berupa sertifikat Adipura yakni menempati rangking 10 dari 34 kota di Indonesia yang terpilih sebagai kota bersih, dan dua tahun berturut-turut kembali menerima tropi Adipura.

Tahun 2015 tidak meraih trophi tetapi dua penghargaan yani plakat untuk taman kota terbaik kategori kota sedang, dan sertifikat untuk kota dengan penilaian indikator bersih, teduh, sehat dan berkelanjutan.

Pewarta: Penina Mayaut

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2016