Saumlaki, 15/11 (Antara Maluku) - Pohon Torem (Manilkarakanosiensis) yang di Indonesia hanya tumbuh di hutan pulau Yamdena, kepulauan Tanimbar, Kabupaten Maluku Tenggara Barat (MTB), disertifikatkan sebagai jenis pohon endemik oleh Pusat Konservasi Tumbuhan Kebun Raya Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) atau kerap disebut Kebun Raya Bogor.

Komandan Kodim (Dandim) 1507/Saumlaki, Letkol Inf. Ryan Heryawan di Saumlaki, Rabu, menyatakan pohon Torem yang disertifikatkan itu merupakan sumbangan dari
Komando Distrik Militer (Kodim) 1507/Saumlaki di bawah Korem 151/Binaya - Kodam XVI Pattimura untuk Kebun Raya Bogor pada 24 Oktober lalu.

"Saya perlu jelaskan bahwa pada saat itu kami bukan hanya menyerahkan sembilan bibit pohon Torem hasil budidaya Kodim 1507/Saumlaki kepada pihak Kebun Raya Bogor. Yang menarik adalah pohon Torem ini diregistrasi dan disertifikatkan, jadi sudah ada akta tentang pohon Torem sebagai tanaman endemik," katanya.

Menurut dia, keberhasilan itu merupakan sejarah baru tentang status pohon Torem yang selama ini disebut-sebut sebagai jenis pohon langka dan nyaris punah namun belum pernah disertifikasi.

Sebagaimana mekanismenya, setiap pohon yang diserahkan itu akan dicatat dan akan dipelihara. Jika tanaman itu mati maka akan diteliti lebih jauh tentang penyebabnya. Dengan demikian, pohon Torem yang telah disertifikatkan itu akan dirawat selama beberapa waktu, kemudian ditanam di wilayah Kebun Raya Bogor.

"Awalnya kami koordinasikan dengan pihak Kebun Raya Bogor, apakah pohon ini sudah ada atau belum, dan ternyata jenis pohon ini belum ada selama 200 tahun atau dua abad Kebun Raya itu berdiri yakni semenjak tahun 1817," katanya.

Dia menyatakan bahwa sebagaimana penjelasan pihak LIPI, pohon Torem dinyatakan nyaris punah atau masuk kategori Endangered A1, dengan demikian spesies ini harus terus dibudidaya dan ditanam sehingga tidak cepat punah akibat kondisi alam atau perbuatan manusia yang sering menebang pohon ini dalam jumlah yang banyak.

Sebagai langkah untuk terus meningkatkan kampanye pelestarian pohon Torem, maka pihak Kodim 1507/Saumlaki akan terus melakukan pembibitan melalui kultur jaringan untuk ditanam di wilayah pulau Yamdena.

"Proses pembibitan selama satu tahun ini sudah kami lakukan, dimana saat ini tersedia 2.000 bibit pohon Torem yang siap untuk nanti ditanam dilokasi-lokasi tertentu oleh Pemkab MTB melalui dinas Lingkungan Hidup pada tahun 2018," katanya.

Dandim juga berharap agar saatnya nanti Pemkab MTB akan membentuk Kebun Raya di Saumlaki sebagaimana yang telah dilakukan oleh sejumlah daerah.


Respons Warga MTB

Keberhasilan budidaya pohon Torem mendapat respons positif dari masyarakat MTB.

Direktur Luky Centre Foundation, Agustinus Rahanwarat menyatakan program Emas Hijau yang digalakkan oleh Kodam XVI Pattimura di Kabupaten MTB melalui Kodim 1507 itu merupakan langkah yang baik dan perlu diapresiasi oleh semua pihak, karena telah menyelamatkan pohon yang langka di dunia ini dari ancaman kepunahan.

"Apalagi bibit pohon Torem ini telah diserahkan ke PKT Kebun Raya Bogor dan disertifikatkan, ini hal yang sangat baik dan merupakan prestasi," kata Aguatinus.

Dia menambahkan, Pemerintah Provinsi Maluku dan Pemerintah kabupaten MTB melalui dinas terkait harus mengambil contoh dari kepedulian TNI AD di daerah ini, yang serius mengembangkan berbagai program di bidang Kehutanan dan lingkungan hidup, lebih khusus penyelamatan terhadap jenis pohon endemik Torem di hutan pulau Yamdena yang terancam punah.

"Ini sangat luar biasa, dan selaku aktivis lingkungan hidup saya mengajak seluruh pihak untuk memberi jempol kepada instansi TNI-AD atas karya kepeduliannya," katanya.

Pendiri Yayasan Sor Silai di Tanimbar, Feliks Mitakda juga mengapresiasi keberhasilan Kodim 1507/Saumlaki mengembangkan pohon Torem.

Dia berharap, dengan diregistrasi dan disertifikatkannya pohon Torem sebagai jenis pohon endemik akan memacu semangat pemerintah untuk terus menjaga dan memelihara pohon itu agar tidak punah.

"Terobosan baru yang sudah berhasil dilakukan oleh Kodim 1507/Saumlaki ini perlu ditindaklanjuti oleh Pemerintah baik Pusat, Provinsi maupun Kabupaten tentang penegakkan aturan terhadap setiap pengrusakan jenis pohon Torem yang hanya ada di hutan Yamdena ini," katanya.

Selain di Yamdena, pohon Torem hanya ditemukan di Brasil dan Papua Nugini.

Pewarta: Simon Lolonlun

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2017