Jumlah penumpang di Bandara Internasional Pattimura Ambon selama libur natal tahun 2020 dan tahun baru 2021 mengalami peningkatan.
General Manajer Bandar Udara Pattimura Ambon, Pribadi Maulana di Ambon,Minggu menyatakan, kedatangan penumpang pada libur Natal dan Tahun Baru 2021 secara kumulatif mencapai 12.012 orang, yang mana terbanyak terjadi pada tanggal 22 Desember 2020 mencapai 1.649 orang.
"Penumpang yang datang maupun yang keluar Ambon di periode natal tahun ini mengalami penurunan dibandingkan tahun 2019, karena pandemi COVID-19, " katanya.
Walaupun penumpang mengalami penurunan, tetapi terjadi peningkatan signifikan pada pergerakan kargo masuk dan keluar.
Dikatakannya, posko monitoring angkutan Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 dimulai tanggal 18 hingga 26 Desember 2020.
Periode tanggal 18 – 26 Desember 2020, terdapat 248.252 kilogram kargo yang masuk dan keluar melalui Bandar Udara Pattimura Ambon, dengan rincian 150.285 kilogram kargo masuk dan 97.967 kilogram kargo keluar.
"Pergerakan kargo mengalami peningkatan dibandingkan tahun 2019 yakni 108.974 kilogram kargo masuk dan 51.628 kilogram keluar di tahun 2019, " ujarnya.
Ia mengakui, pergerakan penumpang dan kargo memberikan gambaran pertumbuhan ekonomi daerah semakin baik dari waktu ke waktu, ditunjang kehidupan sosial masyarakat di Ambon.
Bandar udara Pattimura Ambon juga selalu mendukung kebijakan pemerintah terkait penanggulangan pandemi COVID-19.
Pihaknya juga mengimbau calon penumpang yang memiliki rencana perjalanan udara agar dapat memaksimalkan layanan tes cepat antibodi, antigen atau tes usap di rumah sakit atau klinik, untuk menghindari kepadatan proses pemeriksaan di bandara.
"Selain itu tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan dan datang minimal tiga jam sebelum keberangkatan di bandara, " kata Pribadi Maulana.
COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2020