Jakarta (ANTARA) - Drama Korea Selatan terbaru “Red Swan” akan tayang perdana di layanan video berbayar Disney+ Hotstar mulai 3 Juli 2024 dan dibintangi oleh Kim Haneul serta Jung Ji-hoon.
Dalam keterangan pers yang diterima di Jakarta, Selasa, “Red Swan” mengisahkan seorang istri sekaligus Duta Persahabatan bernama Oh Wan-soo (Kim Haneul) yang telah diselingkuhi sang suami, Kim Yong-kook (Jung Gyu-woon) selama bertahun-tahun. Meski demikian, keduanya terlihat seperti pasangan sempurna yang pandai menyembunyikan prahara rumah tangga mereka.
Kim Yong-kook merupakan pewaris dari salah satu konglomerat papan atas di Korea Selatan dan telah lama berselingkuh dari sang istri. Sadar akan perselingkuhan suaminya, Wan-soo bekerja keras untuk mencoba dan mempertahankan pernikahan mereka.
Namun, kesetiaan Wan-soo mulai diuji ketika seorang pengawal baru misterius bernama Seo Do-yoon (Jung Ji-hoon) muncul sebagai bagian dari tim penjagaannya. Seo Do-yoon pun bersumpah untuk melindungi Wansoo dari berbagai ancaman.
Apakah Do-yoon berhasil melindungi Wan-soo? Atau justru kehadiran dan motif tersembunyi Do-yoon mengancam semua yang telah Wansoo perjuangkan dengan susah payah?
“Red Swan” dibintangi oleh deretan aktor dan aktris berbakat asal Korea Selatan, antara lain Kim Haneul sebagai Oh Wan-soo, Jung Ji-hoon sebagai Seo Do-yoon, Jung Gyu-woon sebagai Kim Yong-kook, dan Seo Yi-sook sebagai Park Miran. “Red Swan” disutradarai oleh Park Hong-kyun dan ditulis oleh Choi Yoon-jung.
Nantikan “Red Swan” di layanan Disney+ Hotstar mulai 3 Juli 2024!
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Drama Korea "Red Swan" akan tayang di Disney+ mulai 3 Juli 2024